Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018 di Portal sscn.bkn.go.id

Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018 di Portal sscn.bkn.go.id

KEPOINDONESIA.id - Hasil seleksi administrasi CPNS 2018 yang mendaftarnya lewat portal sscn.bkn.go.id mulai diumumkan. Berikut Kementerian yang telah mengumumkan hasil dari seleksi administrasi.

1. Hasil seleksi administrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) bisa dilihat di https://cpns.kemenkumham.go.id/.

2 . Hasil seleksi administrasi Kementrian BUMN bisa dilihat di http://bumn.go.id/berita/kategori/1-CPNS.

Selain lewat website sesuai instansi yang dilamar, kalian juga bisa cek hasil seleksi administrasi lewat portal sscn.bkn.go.id, berikut cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2018 di portal sscn.bkn.go.id.

  1. Kunjungi halaman sscn.bkn.go.id
  2. Login atau masuk dengan NIK dan sandi/password yang sebelumnya telah didaftarkan
  3. Lalu pilih menu "Resume Pendaftaran" lalu scroll atau gulir sampai ke bagian bawah hingga terlihat tulisan "cetak kartu informasi akun" dan "cetak kartu pendaftaran sscn 2018"
  4. Jika kalian dinyatakan lulus, nanti akan tersapat tulisan "'Selamat Anda Lolos Tahap Administrasi"

Begitulah cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2018, jika kalian belum lulus tahun ini jangan pantang semangat. Silahkan coba lagi tahun depan. Jika kalian penasaran berapa gaji PNS belum atau non pengalaman, Berikut ini adalah  rincian gaji PNS belum/ tanpa/ non pengalaman kerja (sebagai PNS) yang diatur PP Nomor 30 Tahun 2015.
  • Golongan IA : Rp 1.486.500
  • Golongan IIA : Rp 1.926.000
  • Golongan IIIA : Rp 2.456.700
  • Golongan IIIB : Rp 2.560.600
  • Golongan IIIC : Rp 2.668.900
  • Golongan IIID : Rp 2.781.800
  • Golongan IVA : Rp 2.899.500
  • Golongan IVB : Rp 3.022.100
  • Golongan IVC : Rp 3.149.900
  • Golongan IVD : Rp 3.283.200
  • Golongan IVE : Rp 3.422.100


EmoticonEmoticon