KEPOINDONESIA.id - Menghubungi Guru mungkin beberapa dari kalian yang masih sekolah ataupun yang sudah tidak bersekolah tidak pernah melakukannya selama sekolah 6 tahun, 9 tahun, ataupun selama duduk di bangku sekolahan. Memang jika tidak ada urusan yang sangat penting, siswa jarang atau bahkan tidak akan pernah menghubungi bapak/ibu guru.
Menghubungi disini yaitu menghubungi lewat nomor baik SMS, Telepon, ataupun WhatsApp. Jadi sebelum menghubungi kalian wajib meminta nomor telepon atau nomor HP guru tersebut terlebih dahulu. Mungkin tidak akan ada artikel cara meminta nomor guru ataupun dosen, bisa dibilang kita bisa langsung saja memintanya.
Namun alangkah baiknya kalian tau bagaimana cara meminta yang benar, apakah langsung tanya ke Bapak/Ibu guru yang bersangkutan, ataupun tanya ke orang lain. Dan jika sudah mendapat nomornya, kalian juga wajib bisa mengirim pesan kepada guru secara sopan dan benar.
Baik lewat WA, SMS, atau Telepon, sopan dan santun tetap menjadi prioritas utama. Berhubung saya hanya berpengalaman meminta nomor guru saja, jadi yang akan saya bahas mengenai itu saja.
Untuk contoh SMS dosen, contoh WA dosen atau contoh menghubungi dosen jika ada referensi akan saya buatkan artikelnya. Namun sebelum kita lanjut kalian bisa baca lirik lagu Hymne Pramuka dan cara mencari dan mendaftar tempat Prakeri yang benar.
Cara Meminta Nomor Guru Yang Benar
1. Meminta ke Siswa Lain
Cara pertama yang paling saya sarankan yaitu meminta ke siswa lain. Lalu kenapa tidak langsung minta ke guru nya saja? Yang pertama jika kita meminta langsung pasti sebelum kita diberikan nomornya, Bapak/Ibu guru akan bertanya ada keperluan apa, ada kepentingan apa atau yang lainnya.
Nah jika keperluan kalian sudah dijelaskan saat kalian meminta nomor tadi, saya rasa sudah tidak ada alasan lagi bagi kalian untuk meminta nomor Bapak/Ibu guru tadi. Jadi saran saya mintalah ke teman kelas, teman beda jurusan ataupun siswa kelas lain.
Yang terpenting jika kalian sudah memiliki, saat menghubungi pertama kali jangan lupa salam terlebih dahulu, selanjutnya bilang nama kalian siapa dan dari kelas apa.
2. Meminta ke Guru Lain
Jika siswa lain tidak memiliki nomor telepon guru yang bersangkutan, kalian jangan langsung meminta ke gurunya langsung. Saya sarankan untuk meminta kepada guru lain yang sekiranya akrab dan kenal dengan kalian.
Ini penting, walaupun guru tersebut mengajar di kelas yang berbeda saya rasa setiap guru saling memiliki nomornya masing-masing. Nah jika kalian meminta ke guru yang tidak akrab atau tidak kenal sama kalian, saya rasa kemungkinan akan diberitahu 50% - 50%.
3. Tanya Langsung Kepada Guru Yang Bersangkutan
Terakhir kalian bisa tanya langsung kepada guru yang bersangkutan. Yang terpenting jangan sampai keperluan kalian ditanyakan oleh guru tersebut. Bilang saja jika orang tua kalian meminta untuk keperluan khusus atau hal yang berkaitan dengan kalian di sekolahan.
Nah itu dia cara meminta nomor Bapak/Ibu Guru atau Pembimbing di Sekolah. Jika tidak penting saya rasa tidak usah kita menghubungi Bapak atau Ibu guru, mungkin jika kita hanya memiliki nomor nya saja boleh-boleh saja.
EmoticonEmoticon