Cara Login ke KlikBCA Dengan Mudah

Cara Login ke KlikBCA Dengan Mudah

KEPOINDONESIA.id - Aplikasi BCA Mobile merupakan aplikasi yang ditujukan untuk nasabah Bank BCA untuk mempermudah dalam kegiatan perbankan. Aplikasi ini layaknya mesin ATM, bisa melakukan transfer, cek mutasi, dan juga dapat mengecek sisa saldo di rekening kita.

Jika kita ingin melakukan transfer uang tanpa struk kita bisa melakukannya lewat BCA Mobile tanpa harus pergi ke mesin ATM. Seperti namanya, BCA Mobile ini hanya bisa digunakan di ponsel saja seperti di ponsel pintar Android dan iOS.

Bagi pengguna PC Desktop seperti Komputer dan Laptop, kita masih bisa mengakses rekening kita melalui KlikBCA bukan BCA Mobile. Kelebihan KlikBCA ini tidak hanya bisa dibuka di desktop saja di ponsel juga bisa kita akses lewat aplikasi browser.

Antara KlikBCA dan BCA Mobile, ada kelebihan dan kekurangan masing-masing. Namun untuk kemudahan dan kepraktisan jelas BCA Mobile memiliki itu semua. Namun ternyata masih banyak orang yang belum tau cara login ke KlikBCA ini.

Karena rata-rata nasabah hanya tau tentang aplikasi BCA Mobile saja, jadi saat ingin login atau masuk ke KlikBCA tidak tau caranya. Maka dari itu kali ini saya akan memberikan contoh bagaimana cara login KlikBCA, bukan cara daftar KlikBCA ataupun cara mengetahui user id KlikBCA.

Namun sebelum kita lanjut ke tutorial cara masuk ke rekening kita lewat KlikBCA, kalian bisa baca artikel menarik lainnya terlebih dahulu. Seperti solusi indikator BCA Mobile tidak mau hijau dan cara mengatasi Video Call di BCA Mobile lama tidak terhubung.

Cara Masuk ke KlikBCA


1. Untuk login ke KlikBCA silakan kalian akses terlebih dahulu halaman login KlikBCA

2. Langkah berikutnya silakan masukan USER ID dan PIN kalian. Saya sendiri mendaftar rekening BCA lewat BCA Mobile dan mendapatkan user id dengan kombinasi nama +tanggal lahir+tahun lahir yang dikirimkan lewat email serta untuk pin sama seperti PIN ATM kita. Jika sudah klik Login

2. Langkah berikutnya silakan masukan USER ID dan PIN kalian. Saya sendiri mendaftar rekening BCA lewat BCA Mobile dan mendapatkan user id dengan kombinasi nama +tanggal lahir+tahun lahir yang dikirimkan lewat email serta untuk pin sama seperti PIN ATM kita. Jika sudah klik Login

3. Jika berhasil, maka akan muncul Menu Utama. Nah silakan kalian pilih ingin melakukan apa setelah masuk ke menu utama ini.

3. Jika berhasil, maka akan muncul Menu Utama. Nah silakan kalian pilih ingin melakukan apa setelah masuk ke menu utama ini.

4. Perlu di ingat, jika belum di aktivasi kita tidak akan bisa menggunakan semua fitur yang ada di KlikBCA ini seperti melakukan transfer uang. Sedangkan untuk cek mutasi secara detail masih bis layaknya rekening koran

Nah itu dia cara login ke KlikBCA. Jika kalian tidak akan melakukan transaksi lewat KlikBCA maka kalian tidak usah aktivasi dengan key BCA. Sebagai contoh kalian menggunakan KlikBCA hanya untuk melihat mutasi secara lengkap karena di BCA Mobile terbatas.

Selain itu kalian juga perlu tau jadwal online dan offline Internet Banking di Indonesia. Ini perlu sekali supaya kalian tidak mengalami kendala saat ingin bertransaksi dengan Internet Banking di kemudian hari. 


EmoticonEmoticon