Cara Cek Jam Dunia Suatu Negara Secara Online Dengan Google Pencarian

Cara Cek Jam Dunia Suatu Negara Secara Online Dengan Google Pencarian

KEPOINDONESIA.id - Mengetahui pukul berapa di suatu Negara sering terlintas di pikiran saya. Bagi pengguna smartphone untuk mengetahui jam atau pukul di suatu negara sebenarnya tidak lah sulit. Karena di beberapa aplikasi Jam di ponsel pintar terkadang ada menu untuk melihat Jam Dunia.

Namun sayangnya fitur tersebut tidak di semua ponsel pintar ada pada aplikasi Jam bawaan dari Android. Jika pada aplikasi Jam kita tersedia pengaturan tersebut, kita bisa menambahkan widget jam di wallpaper antara pukul di Indonesia serta pukul di negara lain pada waktu sekarang.

Jika pada aplikasi Jam di ponsel Android kalian tidak terdapat menu Jam Dunia, kalian masih bisa melihat pukul tiap masing-masing Negara secara detail dan akurat. Seperti yang kita ketahui perbedaan waktu dunia ini tiap-tiap negara berbeda.

Semakin jauh jarak masing-masing negara maka perbedaan waktunya akan semakin lama juga. Pembagian waktu di Indonesia sendiri dibagi 3, yaitu WIB (Waktu Indonesia Barat), WIT (Waktu Indonesia bagian Timur), dan WITA (Waktu Indonesia bagian Tengah).

Kalian bisa melihat waktu atau pukul suatu negara di seluruh dunia dengan mudah. Mungkin kalian ingin melihat jam dunia Amerika, jam dunia London, jam dunia Korea, atau jam dunia Jepang.

Kita bisa memanfaatkan mesin pencarian Google. Seperti yang pernah saya bahas yaitu mesin pencarian Google juga bisa untuk menghitung jumlah hari berlalu dan membuat koordinat love, hati, atau cinta. Berikut cara melihat jam dunia di suatu negara secara online.

Cara Melihat Jam Dunia Tanpa Aplikasi


1. Langkah pertama silakan kalian akses mesin pencarian Google

1. Langkah pertama silakan kalian akses mesin pencarian Google

2. Kemudian klik pada kolom pencarian lalu input dengan kata kunci pencarian seperti ini "Jam berapa sekarang di + nama negara". Sebagai contoh saya ingin tau jam berapa di London pada sekarang ini, maka saya mengetik "Jam berapa sekarang di London" lalu tekan Enter

2. Kemudian klik pada kolom pencarian lalu input dengan kata kunci pencarian seperti ini "Jam berapa sekarang di + nama negara". Sebagai contoh saya ingin tau jam berapa di London pada sekarang ini, maka saya mengetik "Jam berapa sekarang di London" lalu tekan Enter

3. Terakhir nantinya akan muncul detail tanggal dan waktu di London sekarang ini

3. Terakhir nantinya akan muncul detail tanggal dan waktu di London sekarang ini

Nah itu dia cara untuk mengetahui jam berapa sekarang di Negara lain selain di Indonesia. Jaman sekarang teknologi semakin canggih, untuk mengetahui pukul berapa di negara lain merupakan cara yang mudah berkat mesin pencarian Google.

Selain itu kalian juga bisa menggunakan Google untuk menerjemahkan bahasa Indonesia ke bahasa Jawa. Caranya cukup mudah sekali, walaupun memang hasilnya tidak terlalu bagus terbilang cukup berbeda tidak seperti bahasa Jawa aslinya di beberapa kata atau kalimat.


EmoticonEmoticon