Cara Mencari Harga Produk Termurah di Shopee

Cara Mencari Harga Produk Termurah di Shopee

KEPOINDONESIA.id - Belanja produk apapun pasti kita mencari harga yang paling murah. Harga paling murah disini bukan yang asal murah, namun barang yang kualitasnya bagus namun harganya terjangkau. Ini yang biasanya dilakukan jika kita membeli barang secara online.

Jika kita membeli barang di marketplace walaupun kita tidak melihat barang secara langsung, melainkan cuma lewat foto dan gambar namun kita wajib memilih-milih. Tidak asal memasukkan produk ke dalam keranjang dan langsung di checkout.

Ada 2 kriteria pembeli yang biasanya dilakukan saat berbelanja di marketplace. Yang pertama berdasarkan ulasan atau rating dan yang kedua berdasarkan harga termurah. Yang perlu diketahui, tidak selamanya filter berdasarkan ulasan dan rating produknya bagus semua.

Dan juga tidak selamanya berdasarkan harga termurah atau terendah produknya jelek semua. Jika penjual tersebut Supplier biasanya produk yang mereka jual lebih murah dari pada toko lainnya. Berbeda lagi dengan Dropshipper dan Reseller, mereka harus mencari untung.

Ada 2 marketplace yang bisa kita kunjungi untuk mendapatkan harga produk yang murah-murah, yaitu Shopee dan Lazada. Untuk yang lainnya seperti Tokopedia, Bukalapak, dan Blibli masih kalah murah dengan Shopee dan Lazada.

Lalu bagaimana cara mencari harga termurah di Shopee? Karena di Shopee tidak ada filter untuk mencari produk dari harga termurah dan termahal. Cara ini juga bisa kalian lakukan untuk mencari Supplier murah di Shopee.

Jadi langsung saja akan saya jelaskan bagaimana cara mencari harga terendah di Shopee. Namun sebelum itu kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya. Seperti cara membayar tagihan Shopee PayLater dan cara mendapatkan voucher untuk Lazada.

Cara Mencari Harga Produk Terendah di Shopee


1. Langkah pertama untuk mencari harga termurah di Shopee, silakan kalian buka aplikasi Shopee dan ketik barang yang ingin di cari pada kolom pencarian

1. Langkah pertama untuk mencari harga termurah di Shopee, silakan kalian buka aplikasi Shopee dan ketik barang yang ingin di cari pada kolom pencarian

2. Sebagai contoh saya akan mencari Laptop

2. Sebagai contoh saya akan mencari Laptop

3. Jika sudah muncul semua hasil pencariannya, silakan kalian pindah ke menu Harga

3. Jika sudah muncul semua hasil pencariannya, silakan kalian pindah ke menu Harga

4. Terakhir pastikan anak panah harga menunjuk ke atas untuk mencari produk dari yang Termurah. Jika anak panah ke bawah akan menampilkan produk dari harga yang Termahal

4. Terakhir pastikan anak panah harga menunjuk ke atas untuk mencari produk dari yang Termurah. Jika anak panah ke bawah akan menampilkan produk dari harga yang Termahal

Nah itu dia cara untuk mencari harga produk dari yang terendah di Shopee. Memang tiap marketplace memiliki fitur yang berbeda-beda. Untuk di Tokopedia sendiri filter harga Termurah dan Termahal ada, namun untuk di Shopee tidak ada.

Sedangkan jika kalian sering berbelanja di Lazada dan tiba-tiba akun Lazada tidak bisa login, kalian bisa baca artikel yang pernah saya bahas. Pada artikel tersebut sudah saja jelaskan penyebab dan solusi jika tidak bisa masuk ke akun Lazada. 


EmoticonEmoticon