KEPOINDONESIA.id - Memiliki teman Facebook yang banyak masih menjadi salah satu prioritas beberapa orang dalam menggunakan media sosial Facebook. Jadi masih banyak orang yang menambahkan teman secara acak dan ngasal walaupun mereka tidak mengenal satu sama lain.
Beberapa tahun yang lalu memang hal ini cukup populer di lakukan oleh banyak pengguna Facebook. Namun untuk saat ini, kecenderungan bergabung ke grup lebih banyak dari pada mencari teman Facebook yang banyak.
Karena di grup Facebook kita bisa menemukan dan berkomunikasi antara anggota yang satu dan anggota yang lainnya. Jika dirasa ada kesamaan hobi atau game yang dimainkan, barulah menambahkan anggota tadi ke lingkaran teman Facebook kita.
Nah yang pasti dialami semua orang yang menggunakan Facebook ialah teman Facebook berkurang sendiri. Fenomena teman Facebook tiba-tiba berkurang atau hilang sudah tidak asing lagi bagi saya.
Walaupun kita tidak melakukan apapun, daftar teman di akun Facebook kita tetap saja bisa berkurang. Ada beberapa penyebab kenapa akun Facebook seseorang sudah tidak berteman lagi dengan akun kita.
Atau akun Facebook orang lain tidak ada di pencarian dan di daftar teman kita. Nah untuk lebih jelasnya mengenai hilangnya akun Facebook seseorang di Facebook kalian bisa baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui penyebabnya.
Namun sebelum lanjut mungkin saja kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya mengenai Facebook. Seperti cara melihat orang yang sedang ulang tahun di Facebook serta cara melihat pesan tersembunyi yang tidak ada di menu pesan Facebook.
Penyebab Daftar Teman Facebook Berkurang Sendiri
1. Menghapus Pertemanan
Yang pertama yaitu karena akun kita sudah dihapus pertemanan oleh beberapa akun yang dulunya menjadi teman di Facebook. Karena menghapus pertemanan tidak ketahuan kecuali orang tersebut melihat profil kita.
Jika sudah tidak berteman lagi maka akan muncul tombol Tambahkan Teman bukan Teman. Jika awalnya akun Facebook tersebut berteman dengan akun kalian dan tiba-tiba muncul tambahkan teman, bisa disimpulkan bahwa akun kalian sudah dibatalkan pertemanan.
2. Diblokir
Berikutnya yaitu di blokir. Sebenarnya membatalkan pertemanan sama seperti kick dalam grup, sedangkan diblokir sama seperti banned dalam grup. Jadi jika akun kita diblokir oleh seseorang maka kita tidak bisa mencari dan melihat profil akun Facebook yang sudah memblokir akun kita.
Cara ini adalah cara jitu untuk menghapus pertemanan di Facebook tanpa diketahui, karena orang yang diblokir tidak akan tau bahwa mereka sedang di blokir atau akun tersebut sedang ada masalah. Kecuali jika kita cek dengan akun Facebook lain dan ditemukan, maka kita akan tau bahwa kita sedang diblokir.
3. Akun Facebook Bermasalah
Masalah disini yaitu masalah yang bisa menyebabkan akun Facebook ditutup sementara oleh pihak Facebook. Jika hanya lupa password dan tidak bisa login, maka akun tersebut tetap akan ada di daftar teman.
Permasalahan yang biasanya terjadi yaitu checkpoint dan verifikasi identitas diri dengan mengunggah tanda pengenal atau foto selfie. Jika akun sudah bisa diakses,maka dengan sendirinya akan muncul di daftar teman kalian.
Nah itu dia beberapa penyebab kenapa teman di Facebook bisa hilang dan berkurang sendiri. Selain itu jika pemilik akun sengaja menonaktifkan akun mereka secara sengaja, maka akun mereka akan hilang dari semua daftar teman mereka.
Jika akun teman kalian tidak bisa dilihat, untuk mengetahui bahwa akun kalian diblokir atau akun mereka sedang ada masalah kalian bisa cek dengan akun Facebook yang lainnya. Jika di cek ada maka akun kalian diblokir.
Sedangkan jika di cek dengan akun lain tetapi tidak ada, bisa saja akun mereka sedang ditutup sementara atau dinonaktifkan secara sengaja. Terakhir jika kalian mengalami kode konfirmasi dari Facebook tidak masuk-masuk, kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas.
EmoticonEmoticon