Pengertian Show Off dan Show Off Dengan Cara Bertanya

Pengertian Show Off dan Show Off Dengan Cara Bertanya

KEPOINDONESIA.id - Istilah show off mungkin pernah kalian dengar pada tahun 2014 sampai tahun 2017 di sosial media Facebook. Pada masanya memang banyak orang yang show off di Facebook dan banyak juga orang yang tidak suka dengan orang seperti itu.

Yang menjadi pertanyaan apa itu show off? saya yakin beberapa dari kalian ada yang belum tau dan ada yang sudah tau namun tidak semuanya. Ada beberapa jenis show off salah satunya show off dengan cara bertanya.

Namun untuk sekarang jarang orang yang melakukan hal tersebut dikarenakan sudah pasti akan langsung di bully. Seperti yang kalian ketahui kini netizen atau warganet sangat suka sekali membully orang-orang semacam itu.

Sudah sangat jarang saya melihat orang show off di Facebook, padahal dulu saya hampir setiap hari melihat postingan berbau show off di Facebook. Supaya lebih jelas langsung saja saya bahas di artikel berikut ini.

Namun sebelum lanjut kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas. Seperti apa yang dimaksud dengan open case seseorang serta pengertian Owh dan Owh Aja.

Jadi apa itu yang dinamakan Show Off? Show Off adalah bahasa Inggris dari kata pamer atau memamerkan. Orang yang show off memang sengaja pamer bukan karena alasan tertentu.

Singkatnya begini, ada seseorang memamerkan Laptop dengan mengatakan bahwa dia baru saja membeli Laptop baru dengan spesifikasi yang tinggi. Selain itu orang tersebut juga menjelaskan bahwa harga Laptop yang di beli tidak murah alias mahal.

Nah itu dia yang dinamakan Show Off. Selain itu ada juga yang namanya show off dengan cara bertanya. Berbeda dengan memamerkan secara langsung, tipe ini sengaja tidak menyinggung barang yang mereka pamerkan akan tetapi barang tersebut ditampilkan dalam foto.

Contohnya ada orang yang makan di pinggir jalan dan orang tersebut mempostingnya di grup Facebook. Caption yang dibuat oleh orang tadi tidak ada yang aneh atau istilahnya tidak ada kata sombong sekali.

Akan tetapi dalam fotonya orang tersebut menaruh kunci mobil mewah beserta mobilnya di depan dia berfoto. Itu dia yang dinamakan show off dengan cara bertanya. Jadi kalian paham kan perbedaan antara show off dan show off dengan cara bertanya.

Saran saya janganlah kalian pamer atau memamerkan harta kekayaan. Karena kita tidak tau harta tersebut bersama kita sampai kapan. Berusaha tidak pamer walaupun dalam kenyataan kalian tidak ingin pamer.


EmoticonEmoticon