3 Solusi Mengatasi Akun Line Yang Dibatasi

3 Solusi Mengatasi Akun Line Yang Dibatasi

KEPOINDONESIA.id - Akun yang dibatasi memang sering terjadi, misalnya akun Facebook dan Twitter. Asal akun yang kalian miliki masih bisa di buka dan di akses, kemungkinan besar kembali seperti semula masih bisa.

Akun dibatasi biasanya hanya fitur-fitur saja yang tidak bisa digunakan oleh pengguna. Misalnya akun Facebook kalian dibatasi melakukan aktivitas di grup. Nah semua aktivitas yang berkaitan dengan grup seperti mengirim postingan dan berkomentar tidak akan bisa dilakukan.

Tetapi yang akan saya bahas kali ini bukanlah akun Facebook melainkan akun Line. Jadi kali ini saya akan menjelaskan tentang beberapa solusi untuk mengatasi akun Line dibatasi. Tenang saja, akun Line yang terkena pembatasan masih bisa kalian gunakan.

Hanya saja beberapa fitur dan menu tidak akan bisa kalian akses. Lalu bagaimana supaya pembatasan akun Line berakhir? atau supaya akun Line tidak dibatasi lagi?. Ada beberapa cara yang bisa kalian coba supaya akun Line milik kalian tidak dibatasi lagi.

Namun sebelum saya jelaskan tentang solusi akun Line yang dibatasi atau terkena limit kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya. Seperti cara menyembunyikan last seen di Telegram serta cara edit ulasan di Google Maps.

Tips Mengatasi Akun Line Dibatasi


1. Hapus Penyebab Pembatasan Akun


Benar sekali, kalian wajib menghapus penyebab yang menyebabkan akun Line kalian dibatasi. Apa penyebabnya? saya sendiri tidak tau karena yang tau hanya kalian yang menggunakan akun tersebut.

Mungkin saja kalian bergabung ke grup Line yang membahas hal-hal yang melanggar kebijakan Line. Jika memang kalian baru saja bergabung ke grup seperti itu, saran saya silakan kalian langsung keluar dari grup.

2. Login Ulang Akun Line


Cara berikutnya kalian bisa login ulang akun Line. Cara ini kemungkinan besar tidak berhasil, akan tetapi kalian wajib mencobanya. Seperti yang kalian ketahui keberuntungan orang berbeda-beda.

Siapa tau dengan login ulang akun Line yang kalian miliki pembatasan yang sebelumnya ada akan hilang. Jika dirasa tidak cukup dengan login ulang kalian bisa uninstall aplikasi Line lalu install kembali.

3. Melapor Pihak Line


Terakhir kalian bisa melapor atau komplain ke pihak Line. Kalian jelaskan saja masalah yang terjadi di akun Line kalian. Jika pembatasan akun karena kesalahan dari Line kemungkinan besar akun Line kalian akan kembali dengan normal.

Akan tetapi jika akun Line yang kalian miliki benar-benar melanggar kebijakan dan privasi bisa saja akun Line kalian tidak hanya dibatasi, tetapi akan di hapus atau di banned secara permanen.

Nah itu dia cara mengatasi akun Line yang dibatasi. Jika akun Line kalian di tangguhkan kalian juga bisa mencoba cara diatas. Karena dibatasi dengan ditangguhkan tidak jauh berbeda. Bisa karena kesalahan atau memang akun kalian melanggar syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan.

Walaupun Line banyak digunakan, tetapi WhatsApp masih menjadi yang pertama. Oleh karena itu jika kalian belum tau maksud mengarsipkan pesan di WA kalian bisa baca penjelasan dari saya mengenai pengertian Arsipkan.


EmoticonEmoticon