Cara Mengatasi Panggilan Diakhiri Saat Menelpon

Cara Mengatasi Panggilan Diakhiri Saat Menelpon

KEPOINDONESIA.id - Menelpon adalah salah satu cara untuk menghubungi seseorang secara cepat. Karena jika hanya dikirimkan pesan teks terkadang tidak langsung terbaca. Berbeda jika di telpon karena ada nada dering yang nantinya akan berbunyi.

Tetapi kalian pernah tidak menelpon seseorang tetapi tiba-tiba panggilan diakhiri. Saya membuat artikel ini karena saya mengalaminya beberapa hari yang lalu. Panggilan langsung di akhiri saat menelpon nomor tertentu.

Sedangkan untuk menelpon nomor saya yang lain dan beberapa nomor yang ada di daftar kontak normal-normal saja alias terhubung. Memang ada beberapa masalah panggilan di akhiri saat menelpon.

Yang pertama panggilan di akhiri saat menelpon semua nomor sedangkan yang kedua panggilan diakhiri saat menelpon beberapa nomor saja. Lalu bagaimana cara mengatasi tidak bisa menelpon karena panggilan diakhiri?.

Untuk mengatasinya kalian harus tau terlebih dahulu apa saja yang bisa menyebabkan panggilan diakhiri. Setelah kalian tau jawabannya barulah kalian mencari solusi atas penyebab tersebut.

Sebelum lanjut ke pembahasan utamanya kalian bisa baca beberapa artikel yang sudah pernah saya bahas. Seperti cara mengatur data seluler SIM 1 atau SIM 2 serta apa maksud nomor sedang sibuk saat kita menelpon nomor seseorang.

Penyebab Panggilan Langsung Diakhiri Saat Menelpon


1. Perangkat Kalian Menggunakan Jaringan 4G Only


Penyebab pertama yaitu karena perangkat Android atau iOS yang kalian gunakan menggunakan jaringan 4G only atau di lock di jaringan 4G. Seperti yang kalian ketahui di jaringan 4G kita tidak akan bisa melakukan kirim atau menerima SMS.

Selain itu membuat dan menerima panggilan telepon juga tidak bisa. Oleh karena itu di Smartfren ada fitur yang namanya VoLTE. VoLTE berguna supaya kita bisa menerima dan membuat panggilan telepon atau SMS tanpa turun ke jaringan 3g terlebih dahulu.

Karena itulah jika kalian mengunci jaringan ke 4g dan kalian ingin melakukan panggilan keluar tidak akan bisa karena tidak bisa turun ke jaringan 3g. Selain tidak bisa memanggil kalian juga tidak akan bisa menerima SMS dan panggilan masuk.


2. Nomor Tujuan Menggunakan 4G Only atau VoLTE Tidak Aktif


Sama seperti penyebab yang pertama, hanya saja yang menggunakan 4G only atau tidak mengaktifkan fitur VoLTE yaitu nomor yang kalian hubungi. Tidak ada yang bisa kalian lakukan karena di jaringan 4g tanpa VoLTE nomor tidak akan bisa menerima SMS dan panggilan masuk.

3. Error


Untuk penyebab terakhir yaitu karena perangkat yang kalian gunakan error. Ini bisa terjadi dan cara mengatasinya sangatlah mudah. Cukup reboot atau restrat perangkat yang kalian miliki maka permasalahan tadi akan hilang dengan sendirinya.

Nah itu dia beberapa penyebab yang bisa menyebabkan panggilan diakhiri atau tidak bisa melakukan panggilan keluar. Ada banyak faktor penyebab, jika kalian tidak mengunci jaringan ke 4G only kemungkinan besar nomor yang dituju yang menggunakan 4G only.

Dan sebelum saya akhiri mungkin kalian perlu tau kenapa saat ada panggilan masuk telepon tidak berbunyi. Jika tidak berbunyi saat ada panggilan masuk maka kita tidak akan tau karena fungsi dering memang untuk memberi pemberitahuan kepada pemilik perangkat.


EmoticonEmoticon