Karena sudah jelas sekali kita akan mendapatkan harga yang lebih murah dan biaya yang diperlukan untuk pembayaran akan lebih sedikit. Akan tetapi voucher cashback tidaklah buruk, walaupun terkadang bagi sebagian orang ini cukup memberatkan.
Promo cashback atau uang kembali beberapa tahun belakangan memang sangat populer sekali. Banyak layanan yang menggunakan cashback dalam promo yang sedang mereka adakan.
Nah yang menjadi pertanyaan banyak orang ialah "Kenapa saya terkadang tidak menerima cashback yang seharusnya saya terima?" Misalnya kalian membeli barang dan menggunakan voucher cashback dan saat checkout sudah tertera cashback yang akan di dapatkan.
Akan tetapi setelah barang diterima dan pesanan selesai cashback tidak kunjung masuk selang beberapa hari. Jika kalian pernah mengalami kejadian seperti itu ada beberapa kemungkinan yang bisa menyebabkan cashback tidak kalian dapatkan.
Untuk tau apa saja kemungkinan dan penyebabnya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca apa yang dimaksud dengan PTS serta solusi mengatasi tidak bisa checkout di JD.ID.
Karena Membeli Produk Dibawah Minimum Pembelian
Penyebab pertama yaitu karena kalian membeli produk tetapi dibawah minimum pembelian. Ini hanya berlaku jika voucher cashback yang kalian miliki memiliki minimum pembelian. Misalnya "Voucher Cashback 50% minimum pembelian 200 ribu, maksimal cashback 150 ribu".
Artinya kalian bisa mendapatkan cashback 50% dengan belanja minimal senilai 200 ribu. Jika kalian belanja dibawah 200 ribu kalian tidak akan bisa mendapatkan cashback kecuali jika voucher yang kalian miliki tidak memiliki minimum pembelian.
Karena Pesanan Belum Selesai Diproses Sistem
Yang berikutnya karena pesanan kalian belum selesai. Ini sering terjadi jika kalian menggunakan voucher cashback untuk membeli beberapa produk di toko yang berbeda. Karena berasal dari toko yang berbeda dan alamat yang berbeda maka paket tidak akan datang secara bersamaan.
Oleh karena itu sebelum semua pesanan selesai cashback tidak akan di berikan ke pengguna. Walaupun di beberapa marketplace akan memberikan cashback secara langsung untuk pesanan yang telah selesai.
Karena Cashback Dibatalkan Sepihak
Selain belum diproses sistem juga bisa karena cashback milik kalian sudah di batalkan. Ada beberapa penyebab yang bisa menyebabkan cashback dibatalkan oleh pihak terkait yaitu pihak yang membuat voucher cashback.
Salah satunya karena akun kalian terindikasi mencurigakan atau kalian melakukan pembelian dan penggunaan voucher cashback secara tidak wajar. Jika sudah dibatalkan cashback yang seharusnya kalian terima tidak akan kalian terima.
Silakan Ajukan Keluhan dan Komplain
Apabila benar cashback kalian dibatalkan kalian bisa ajukan komplain. Ini wajib sekali khususnya jika kalian sudah melakukan transaksi dengan benar tanpa melakukan kecurangan sama sekali. Apabila kalian tidak komplain kalian benar-benar tidak akan mendapatkan cashback atau uang kembali.
Apa jika komplain cashback akan cair? ini masih fifty-fifty, tetapi tidak ada salahnya kalian mencoba. Karena di beberapa kasus cashback berhasil cair walaupun awalnya terkena kendala seperti terdeteksi aktivitas tidak wajar dan mencurigakan.
Jadi itu dia beberapa cara mengatasi serta penyebab dan kemungkinan yang bisa menyebabkan cashback tidak dikirimkan ke kita. Apa saja marketplace yang memiliki banyak voucher cashback? Setahu saya Shopee, Tokopedia, Blibli , dan Bukalapak lah yang memiliki banyak voucher salah satunya voucher cashback.
Asalkan kalian menggunakan voucher dengan benar saya yakin cashback akan kalian terima paling lama 1 minggu setelah barang diterima. Pulsa Indosat kalian sering hilang sendiri? kalian bisa baca solusi mengatasi pulsa di operator Indosat Ooredoo yang sering hilang dan berkurang.
Asalkan kalian menggunakan voucher dengan benar saya yakin cashback akan kalian terima paling lama 1 minggu setelah barang diterima. Pulsa Indosat kalian sering hilang sendiri? kalian bisa baca solusi mengatasi pulsa di operator Indosat Ooredoo yang sering hilang dan berkurang.
Dari beberapa operator seluler masalah pulsa berkurang dan hilang sendiri memang paling banyak di Indosat selain Telkomsel. Jadi bagi kalian yang menggunakan Indosat lebih baik baca artikel tersebut khususnya jika kalian sering beli pulsa dengan nominal yang banyak.
EmoticonEmoticon