3 Solusi Mengatasi Aplikasi Remini Tidak Bisa Digunakan

3 Solusi Mengatasi Aplikasi Remini Tidak Bisa Digunakan

KEPOINDONESIA.id - Dengan bantuan aplikasi Remini kalian bisa membuat foto yang awalnya blur menjadi lebih jelas lagi. Bukan sekedar membuat foto terlihat lebih tajam, Remini benar-benar bisa membuat foto yang awalnya tidak jelas menjadi jelas kembali.

Untuk sebuah aplikasi fitur yang ada di Remini sangatlah canggih. Kalian bisa membuat foto wajah seseorang yang awalnya tidak jelas menjadi nampak jelas seperti foto yang baru diambil dari jarak yang dekat.

Ada beberapa fitur yang bisa kalian gunakan di aplikasi Remini seperti fitur Enhance, DeScratch, dan Paint. Enhance bisa kalian gunakan untuk membuat foto yang buram atau blur supaya lebih jelas dan tajam.

DeScratch bisa kalian gunakan untuk merapikan foto supaya lebih halus dan tidak kasar. Sedangkan Paint bisa kalian gunakan untuk mewarnai foto hitam putih atau yang dikenal sebagai Colorize.

Tetapi sayangnya saat saya mencoba aplikasi Remini untuk pertama kalinya ternyata tidak berjalan lancar. Saat ingin mencoba fitur Enhance selalu gagal padahal sudah saya coba berulang kali.

Karena pembahasan tersebut menarik, saya cari beberapa penyebab yang bisa menyebabkan aplikasi Remini tidak bisa digunakan. Untuk tau apa saja penyebab dan solusinya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai.

Namun sebelum lanjut kalian bisa baca apa yang dimaksud dengan Timelapse serta penyebab gambar GIF tidak bergerak saat dibuka. Langsung saja jika kalian penasaran berikut solusi mengatasi aplikasi Remini tidak berfungsi.

Penyebab Aplikasi Remini Tidak Bekerja atau Berfungsi


1. Tidak Terhubung ke Internet


Tidak seperti beberapa aplikasi editing foto lainnya, Remini salah satu aplikasi yang membutuhkan koneksi internet saat proses editingnya. Karena proses editing akan dilakukan secara otomatis oleh server.

Jika tidak terhubung ke jaringan internet kalian tidak akan bisa menggunakan aplikasi Remini. Apakah aplikasi Remini boros kuota? jawabannya tidak. Kecuali saat proses upload foto, penggunaan kuota tergantung ukuran foto yang kalian upload.

2. Ukuran dan Size Foto Terlalu Besar


Penyebab berikutnya yaitu karena Size foto yang ingin kalian edit dan proses lewat Remini memiliki ukuran file yang terlalu besar. Selain size, resolusi yang terlalu tinggi kemungkinan juga bisa menyebabkan kegagalan.

Oleh karena itu saat menggunakan Remini sangat disarankan melakukan cropping terlebih dahulu. Selain mengurangi resolusi, cropping juga dapat menurunkan size file foto terkait.

3. Layanan Gratis Habis


Seperti yang kalian ketahui, sebenarnya Remini tidak gratis. Kalian hanya diberikan 5 kesempatan untuk menggunakan fitur-fitur yang ada di aplikasi Remini. Jika sudah habis dan kalian sangat terbantu, lebih baik membeli paket Pro.

Nah itu dia beberapa penyebab dan solusi untuk mengatasi aplikasi Remini yang tidak bisa dibuka dan digunakan. Selain karena ketiga masalah tadi, koneksi internet yang buruk juga perlu kalian perhatikan. Selain itu jika dari server Remini juga bermasalah kemungkinan aplikasi Remini tidak bisa digunakan. 

Itu saja pembahasan mengenai aplikasi Remini yang tidak bisa digunakan atau tidak bisa save foto. Tidak tau kekurangan dari Live Wallpaper? jika kalian tidak tau kalian bisa baca artikel tentang kekurangan menggunakan Live Wallpaper. Live Wallpaper memang keren, akan tetapi memiliki kekurangan.


EmoticonEmoticon