Cara Mengembalikan Data OBB atau File OBB Hilang Dari Folder

Cara Mengembalikan Data OBB atau File OBB Hilang Dari Folder

KEPOINDONESIA.id - File OBB salah satu file yang perlu kalian unduh jika kalian ingin memainkan beberapa game HD dengan size yang cukup besar. File ini terpisah dari aplikasi dan biasanya memiliki ukuran yang tidak biasa.

Mudahnya aplikasi atau game memiliki ukuran 50MB tetapi perlu mengunduh file OBB lagi supaya aplikasi atau game bisa digunakan dengan ukuran lebih dari 1GB. OBB bisa kalian tambahkan secara manual atau otomatis.

Jika kalian mengunduh aplikasi dan game dari Play Store maka folder dan file OBB akan otomatis terbuat jika kalian mengunduh file tersebut. Tetapi jika kalian mengunduh aplikasi di luar Play Store dan menginstallnya secara manual file OBB perlu ditambahkan secara manual.

Di Android penggunaan OBB sudah tidak asing lagi. Karena jika aplikasi dan game membutuhkan file OBB tetapi tidak ada file OBB di folder aplikasi maka aplikasi dan game tidak akan bisa digunakan walaupun bisa terinstall dan bisa dibuka.

Sayangnya terkadang file OBB di folder Android sering hilang sendiri. Hilangnya file atau data OBB karena beberapa hal dan faktor. Supaya kalian tau apa saja yang bisa menghilangkan data OBB maka kali ini saya akan menjelaskan penyebab kenapa data OBB bisa hilang sendiri.

Namun sebelum lanjut ke pembahasan tentang file OBB kalian bisa baca fungsi dari file .nomedia serta efek menghapus data aplikasi di Android. Kedua artikel tersebut sangat informatif dan kalian harus membacanya.

Hilang Karena Data OBB Terhapus


Penyebab pertama yaitu karena file OBB atau data OBB sudah terhapus. Baik di sengaja atau tidak sengaja jika sudah terhapus tidak bisa dikembalikan lagi kecuali kalian masih memiliki data tersebut di folder lain.

File OBB yang terhapus biasanya terjadi karena pengguna terburu-buru dalam memindahkan data OBB. Seperti yang kalian ketahui sebelum data OBB benar-benar berada di folder yang tepat aplikasi dan game tidak akan bisa digunakan.

Hilang Karena Terhapus Oleh Aplikasi Pembersih Sampah


Ini salah satu masalah yang sangat sering terjadi dan tidak banyak orang yang mengetahuinya. Walaupun tidak semua aplikasi pembersih sampah akan menghapus data tidak pending di dalam folder aplikasi tetapi terkadang data OBB terhapus karena proses penghapusan sampah dan cache.

Supaya lebih aman saran saya simpan data OBB yang belum di ekstrak dengan format .zip atau .rar supaya tidak terhapus oleh aplikasi pembersih sampah. Karena jika berupa format .OBB bisa terdeteksi oleh aplikasi pembersih sampah.


Hilang Karena Efek Menghapus Data Aplikasi


Walaupun tidak menyatu dengan aplikasi tetapi file OBB termasuk data aplikasi. Jika kalian menghapus data aplikasi maka file OBB juga akan terhapus karena termasuk data aplikasi. Saran saya pindahkan file OBB terlebih dahulu sebelum kalian menghapus data aplikasi.

Setelah di pindah barulah kalian hapus data aplikasi. Setelah itu pindahkan lagi data OBB ke folder aplikasi yang ada di folder Android. Jika kalian tidak memindahkan data OBB maka data OBB akan terhapus ketika menghapus data aplikasi.

Nah itu dia beberapa penyebab dan solusi supaya data OBB tidak hilang sendiri. Data OBB bisa dilihat dimana? saya sendiri pernah membahas mengenai letak data OBB, jika kalian belum tau kalian bisa baca letak data OBB aplikasi dan game.

Untuk mengembalikannya bagaimana? tidak ada pilihan lain selain kalian download ulang. Atau jika kalian punya datanya di perangkat lain atau di flashdisk kalian bisa pindahkan. Dan ingat jika masih dibutuhkan kalian wajib mengamankan data OBB sebelum uninstall aplikasi atau saat hapus data aplikasi. 

Cukup sekian penjelasan saya mengenai data OBB yang ada di perangkat Android. Data OBB bisa kalian simpan di penyimpanan eksternal atau hanya di penyimpanan internal tergantung perangkat yang kamu gunakan.


EmoticonEmoticon