Cara Merawat dan Membersihkan Termos Air Panas

Cara Merawat dan Membersihkan Termos Air Panas

KEPOINDONESIA.id - Termos adalah salah satu produk rumah tangga yang cukup penting khususnya Termos Air Panas. Karena dengan Termos Air Panas kalian dapat menyimpan air panas dalam jangka waktu yang lama supaya air tetap dalam keadaan panas.

Walaupun begitu sifat termos hanya menyimpan tidak menjaga. Artinya panas air yang ada di dalam termos semakin lama akan hilang akan tetapi dalam jangka waktu yang cukup lama. Baik Termos Air Panas atau Air Dingin tetap saja begitu.

Termos Air Panas banyak dimiliki karena tidak ada produk rumah tangga yang serupa dengan Termos yang satu ini. Sedangkan Termos Air Dingin sebagai pengganti kulkas jika sedang bepergian.

Termos perlu dirawat supaya Termos dapat menyimpan suhu dengan baik. Selain itu merawat Termos perlu dilakukan supaya Termos tetap bersih dan seteril. Lalu bagaimana cara merawat dan membersihkan Termos khususnya Termos Air Panas?

Jika kalian ingin tau kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Sebelum ke pembahasannya kalian bisa baca cara merawat Kipas Angin supaya tidak cepat rusak serta perbedaan alat Router dan Repeater.

Merawat dan Membersihkan Termos Air Panas


1. Pilih Termos Yang Berkualitas


Ini sebenarnya bukan cara merawat, akan tetapi jika kalian ingin proses perawatan Termos menjadi lebih mudah salah satunya dengan membeli termos yang berkualitas. Yang jelas Termos berkualitas lebih tahan lama dengan bahan khusus.

2. Cuci Bersih Jika Dirasa Sudah Kotor


Kalian perlu mencuci bersih Termos Air Panas jika termos sudah kotor atau berkerak. Karena semakin banyak kerak proses pencuciannya akan semakin sulit. Kerak tidak bisa dihindari karena ini tergantung dari kualitas air.


3. Cuci Dengan Air Hangat


Serupa dengan beberapa produk rumah tangga lainnya seperti Blender, Termos sebaiknya dicuci dengan air hangat bukan dengan air biasa yang ditambah dengan sabun cuci. Sebelum kalian cuci dengan sabun bilas terlebih dahulu dengan air hangat.

4. Gunakan Termos Sesuai Dengan Kebutuhan


Seperti yang kalian ketahui ada 2 jenis Termos yaitu Termos Air Panas dan Termos Air Dingin. Termos Air Panas dibagi menjadi beberapa tipe seperti Termos khusus untuk air Putih Panas saja serta Termos khusus apapun yang memiliki sifat panas seperti Kopi atau Teh.

Nah itu dia beberapa cara untuk merawat dan membersihkan Termos Air Panas. Jika penggunaan Termos benar, Termos bisa bertahan sampai bertahun-tahun dan tetap dapat menyimpan panas atau dingin dengan sangat lama.

Semoga dengan adanya artikel ini kalian yang bingung tentang perawatan Termos menjadi terbantu. Kiriman paket belum datang ke tempat kalian? kalian bisa baca hal yang bisa dilakukan jika paket tidak kunjung sampai di tempat kalian.


EmoticonEmoticon