Tetapi di beberapa aplikasi pilihan Open atau Buka dan Save atau Simpan tidak akan kalian temui. Ada juga yang menyediakan perintah Open dan Save akan tetapi perintah tersebut tidak sesuai dengan yang kalian ketahui.
Selain Open dan Save ada juga yang namanya Import dan Export. Import dan Export sering digunakan di beberapa aplikasi yang menggunakan sistem project seperti aplikasi editing photo dan editing video.
Jadi di aplikasi editing jarang yang menyediakan perintah Save dan Open, hanya ada Import dan Export. Lalu apa yang dimaksud dengan Export dan Import file? supaya kalian tau kalian bisa baca artikel ini sampai selesai.
Namun sebelum lanjut kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas. Seperti solusi Kinemaster tidak bisa melakukan proses Export serta apa yang dimaksud buat salinan di Kinemaster.
Import
Proses Import ialah proses mengambil data atau file dari luar aplikasi atau dari aplikasi lain untuk dibuka di aplikasi terkait. Mungkin sekilas Import mirip Open atau Buka, akan tetapi saya rasa sedikit berbeda.
Secara umum Open berarti membuka, membuka tidak selamanya mengedit atau mengubah data yang ada di dalamnya. Sedangkan Import memindah dan mentransfer data yang notabenenya data tersebut memang untuk diubah dan diedit.
Export
Kebalikan dari Import, proses Export yaitu proses mengeluarkan dan menyimpan data supaya dapat di Import di aplikasi lain. Apa bedanya Export dan Save atau Simpan? saya kira hampir mirip bahkan sama saja.
Akan tetapi jika kalian teliti proses Save atau Simpan biasanya memakan waktu yang relatif cepat karena hanya menyimpan. Sedangkan Export benar-benar memindahkan data dan menyimpan maka prosesnya lama.
Kesimpulan dari Saya Open dan Save serta Import dan Export serupa, hanya saja digunakan pada keperluan yang berbeda. Jadi kalian tidak usah bingung karena masing-masing aplikasi sudah menyesuaikannya.
Itu saja yang bisa saya jelaskan dan jika kalian belum tau trik menyimpan foto dan gambar dengan kualitas HD tetap dengan size kecil di Photoshop kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas.
EmoticonEmoticon