Tips Mengatasi Power Outlet di Sepeda Motor Yang Tidak Berungsi

Tips Mengatasi Power Outlet di Sepeda Motor Yang Tidak Berungsi

KEPOINDONESIA.id - Tidak hanya di mobil tetapi kini Power Outlet juga tersedia di sepeda motor. Sudah banyak pabrikan sepeda motor yang berupaya menyertakan Power Oullet pada kendaraan mereka dari yang tipe terendah hingga tertinggi.

Tidak dari segi harga tetapi dari segi tempat yang tersedia. Seperti pada motor sport. Walaupun harganya mahal tetapi karena tidak ada ruang untuk Power Outlet maka motor dengan harga 60 jutaan tidak tersedia fitur ini.

Sedangkan motor murah 20 jutaan seperti motor matic karena pada bagian dasbor depan cukup ruang maka banyak motor matic yang sudah memiliki Power Outlet walaupun tidak semua tetapi rata-rata untuk sekarang sudah tersedia.

Salah satu fungsi utama Power Outlet yaitu bisa digunakan untuk mengisi daya gadget kalian seperti smartphone atau Power Bank. Karena masih berupa Power Outlet kalian butuh converter supaya bisa dihubungkan ke kabel charger USB tipe A atau USB tipe C.

Lalu kenapa Power Outlet tidak bisa berfungsi? apakah ada yang salah atau memang tidak bisa digunakan? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya.

Seperti arti tulisan E dan F di indikator bahan bakar kendaraan serta penyebab dan solusi e-money tidak bisa di cek saldonya. Kenapa Power Outlet tidak bisa digunakan untuk charger perangkat?

Untuk mengetahui penyebabnya langkah pertama kalian wajib memastikan aksesoris yang kalian gunakan normal dan dapat berfungsi mulai dari converter hingga kabel data yang kalian gunakan untuk mengisi daya baterai perangkat kalian.

Selain itu pastikan pemasangannya benar tidak berlebihan seperti terlalu dipaksakan dengan tujuan supaya lebih kencang. Selain itu pastikan juga antara Converter dan Power Outlet tidak kendor dan Converter dengan kabel data juga tidak kendor.

Dan yang terakhir kalian harus tau cara kerja Power Outlet yang ada di sepeda motor yang kalian miliki. Umumnya Power Outlet hanya bisa digunakan saat mesin menyala baik motor berjalan atau tidak yang terpenting mesin dalam kondisi menyala.

Saat kendaraan dimatikan dan mesin mati secara otomatis Power Outlet tidak akan berfungsi lagi. Jadi jika kalian mencoba Power Outlet saat kendaraan kalian tidak menyala wajar saja jika Power Outlet tidak bisa digunakan.

Kesimpulannya walaupun memiliki ampere yang kecil tidak seperti saat melakukan pengisian langsung lewat Stop Kontak tetapi jika terhubung terus akan membuat aki tekor. Oleh karena itu Power Outlet di desain sedemikian rupa supaya tetap bisa digunakan tanpa merugikan komponen kendaraan.

Itu saja yang bisa saya bahas dan jelaskan semoga bermanfaat untuk kalian semua. Ingin kumpul bersama teman-teman dan harus bertemu di tikum tepat wakju? apasih tikum itu? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel mengenai apa itu tikum.


EmoticonEmoticon