Cara Mengedit Deskripsi di Channel YouTube Dengan Mudah

Cara Mengedit Deskripsi di Channel YouTube Dengan Mudah

KEPOINDONESIA.id - Sama halnya seperti deskripsi di video YouTube, channel YouTube yang kalian kelola juga harus memiliki deskripsi. Baik deskripsi singkat atau deskripsi lengkap mengenai channel tersebut supaya menarik penonton setia.

Walaupun tidak terlalu berpengaruh secara langsung tetapi deskripsi channel akan memudahkan penonton mengetahui jenis konten apa yang biasanya kalian upload dan konten apa yang akan kalian upload kedepannya.

Banyak channel YouTube baru yang dikelola oleh pemula tidak memiliki deskripsi channel karena tidak tau bahwa deskripsi channel YouTube bisa ditambahkan dan di edit lewat HP tanpa perlu perangkat desktop seperti PC atau Laptop.

Bagaimana cara menambah dan membuat deskripsi channel YouTube bagi pemula dan yang keren? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Saya akan jelaskan bagaimana cara edit dan menambahkan deskripsi channel YouTube lewat aplikasi YouTube bisa di Android dan di iOS.

Namun sebelum lanjut kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya yang pernah saya bahas sebelumnya. Seperti rekomendasi channel YouTube yang mudah dicari dan tampil di pencarian YouTube serta apa yang dimaksud dengan konten YouTube dikenai pembatasan usia.

Cara Menambah Deskripsi Channel YouTube Lewat HP


1. Kalian buka aplikasi YouTube lalu pilih Menu. Di Menu silakan kalian pilih Channel Anda

Kalian buka aplikasi YouTube lalu pilih Menu. Di Menu silakan kalian pilih Channel Anda

2. Setelah berada di beranda channel YouTube kalian silakan kalian pilih Setelan channel dengan menekan ikon pensil

Setelah berada di beranda channel YouTube kalian silakan kalian pilih Setelan channel dengan menekan ikon pensil

3. Pada Setelan channel silakan kalian pilih Deskripsi

Pada Setelan channel silakan kalian pilih Deskripsi

4. Terakhir silakan kalian tambahkan atau edit deskripsi channel YouTube kalian, jika sudah tekan Oke untuk menyimpan

Terakhir silakan kalian tambahkan atau edit deskripsi channel YouTube kalian, jika sudah tekan Oke untuk menyimpan

Jadi mudah sekali bukan membuat, menambahkan, atau mengedit deskripsi channel YouTube. Tidak perlu Komputer atau Laptop kalian bisa melakukannya langsung lewat HP dengan bantuan aplikasi YouTube. Dengan adanya deskripsi nantinya penonton channel kalian akan tau bahwa channel kalian membahas mengenai apa.

Mungkin itu saja yang bisa saya jelaskan, jadi tanpa Laptop atau PC kalian bisa menambah dan mengedit deskripsi di channel YouTube. Sering mengalami aplikasi YouTube tidak bisa digunakan untuk upload video? kalian bisa baca artikel mengenai kenapa tidak bisa upload video lewat aplikasi YouTube. 


EmoticonEmoticon