Selain untuk mempercepat pengisian daya hal tersebut dilakukan untuk mencegah HP panas yang berlebihan. Walaupun tidak ada masalah apabila di isi daya dalam kondisi menyala tetapi saran saya isi dalam keadaan mati setidaknya 1 bulan sekali.
Mengisi daya baterai HP 1 bulan sekali dalam keadaan mati anggap saja seperti kalibrasi baterai supaya baterai tetap dalam keadaan terbaik. Untuk HP Android mudah saja mengisi daya baterai dalam keadaan mati karena akan muncul indikator baterainya.
Bagaimana dengan perangkat iOS seperti iPhone dan iPad? ternyata tidak bisa. Apabila kalian matikan iPhone atau iPad yang kalian miliki lalu di charging maka perangkat akan menyala secara otomatis.
Apakah memang tidak bisa di isi daya dalam kondisi mati? tentu saja masih bisa hanya saja cara sedikit berbeda. Untuk tau cara mengecas iPhone dan iPad dalam kondisi mati kalian bisa baca artikel ini sampai selesai.
Namun sebelum saya lanjutkan kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya. Seperti apa boleh menyala laptop tanpa baterai dengan arus listrik serta solusi mengatasi pengisian daya tidak tersedia di perangkat iPhone.
Cara Charger iPhone Dalam Keadaan Mati
Berbeda dengan Android yang bisa di charger dalam kondisi apapun baik sebelum dihubungkan ke charger atau setelah dihubungkan. Sedangkan di iPhone berbeda, apabila iPhone kalian matikan terlebih dahulu lalu dihubungkan ke kabel charger maka secara otomatis akan langsung menyala.
Nah supaya bisa di charger dalam kondisi mati atau tidak hidup kalian bisa hubungkan iPhone dengan kebel charger terlebih dahulu. Apabila sudah ada daya masuk silakan matikan perangkat iPhone dengan cara tekan tombol power + volume atas bersamaan selama beberapa detik lalu pilih geser-matikan.
Kekurangan Charging iPhone Dalam Kondisi Mati
Kekurangannya hanya ada satu dan saya heran kenapa pihak Apple tidak menghadirkan fitur sederhana ini. Jadi apabila di charger dalam kondisi tidak menyala tidak akan ada indikator baterai yang biasanya ada di HP Android.
Jadi pengguna tidak tau apakah pengisian daya baterai sudah selesai atau belum. Sangat merepotkan dan sangat kurang aman jadi lebih baik kalian tidak melakukannya. Lebih baik apabila baterai sudah penuh silakan matikan perangkat iPhone dan nyalakan kembali dan anggap seperti melakukan charger iPhone dengan kondisi tidak menyala.
Jika baterai penuh lalu perangkat iPhone menyala sendiri mungkin tidak masalah. Tetapi jika tidak menyala dan terus mengisi daya ini sangat tidak menguntungkan pengguna karena tidak tau kapan harus memutus daya listrik untuk charger.
Semoga kedepannya pihak Apple memberikan indikator pengisian daya pada perangkat iPhone yang mati saat di isi daya. Saya kira ini bukan masalah besar dan pasti bisa dilakukan, tetapi entah kenapa Apple seperti tidak perduli sama sekali.
Itu saja yang bisa saya jelaskan dan sebelum saya akhiri apabila kalian memiliki Powerbank dan ternyata cepat habis saat digunakan kalian bisa baca artikel mengenai kenapa Powerbank yang baterainya cepat habis.
EmoticonEmoticon