Walaupun kalian menonaktifkan sinkronisasi otomatis di iPhone notifikasi atau pemberitahuan tetap akan kalian terima. Kalian juga tidak bisa menghentikan aplikasi secara paksa seperti aplikasi yang ada di perangkat Android.
Jadi setiap ada notifikasi dari masing-masing aplikasi akan langsung tampil dan membuat layar iPhone menyala. Menyalanya layar iPhone saat ada notifikasi ternyata tidak banyak disukai oleh pengguna iPhone dan terkesan boros baterai.
Bayangkan saja jika kalian menerima notifikasi setiap menit dan layar menyala dan mati secara terus menerus tentu saja penggunaan baterai akan banyak. Yang menjadi pertanyaan apakah bisa membuat layar iPhone tidak menyala saat ada pemberitahuan?.
Tentu saja bisa dengan cara sederhana. Untuk tau caranya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa artikel lainnya mengenai menonaktifkan notifikasi pop up di WhatsApp iPhone serta cara menghilangkan notifikasi dari GetApps yang ada di Xiaomi.
Supaya layar iPhone tidak menyala setiap ada notifikasi atau pemberitahuan kalian hanya perlu membalik posisi iPhone yang kalian miliki. Apabila layar menghadap keatas secara otomatis setiap ada notifikasi atau pemberitahuan layar akan menyala.
Nah dengan membaliknya sistem iPhone tau bahwa pengguna tidak bisa melihat layar walaupun layar menyala. Jadi dalam posisi terbalik layar tidak akan menyala berapapun notifikasi yang masuk dan hanya akan berbunyi atau bergetar saja.
Apa tidak ada pengaturan yang bisa diubah? saya kira tidak ada dan tidak ada pilihan lain. Supaya tidak menerima notifikasi kalian bisa aktifkan mode jangan ganggu atau sekalian nonaktifkan data seluler dan koneksi wifi.
Berbeda dengan di perangkat Android, dari apa yang saya tau untuk di Android hanya notifikasi tertentu saja yang bisa membuat layar HP menyala. Sedangkan di iPhone semua notifikasi dan pemberitahuan membuat layar HP menjadi menyala.
Hanya ada 2 pilihan yang bisa kalian pilih. Letakan HP dalam posisi terbalik atau layar menghadap ke bawah atau aktifkan mode jangan ganggu. Bisa mengaktifkan mode jangan ganggu notifikasi dari aplikasi tidak akan muncul tetapi tersedia di dalam aplikasi.
Itu saja yang bisa saya bahas dan jelaskan dan sebelum saya akhiri apabila kalian tidak bisa melakukan tangkap layar di perangkat Android kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas solusi mengenai permasalahan tersebut.
EmoticonEmoticon