Infinix jika dibandingkan dengan Xiaomi tentu saja berbeda. Kualitas Xiaomi jauh diatas Infinix, tetapi dari perangkat yang dirlis keduanya sama-sama menawarkan hanya yang baik alias sangat ramah dikantong dan didompet.
Beberapa tahun terakhir Infinix terus berinovasi dan kemungkinan akan menjadi brand besar kedepannya. Tetapi yang akan saya bahas bukan kesuksesan Infinix, tetapi mengenai fitur Paksa Mode Desktop yang ada di HP Infinix.
Fitur yang sangat unik dan saya kira sebenarnya tidak perlu dihadirkan. Kenapa begitu? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca fungsi fitur pacu daya serta fungsi fitur pendorong sosial di HP Infinix.
Seperti namanya fitur ini yaitu memaksa tampilan layar menjadi mode desktop. Apabila diaktifkan tidak akan langsung mempengaruhi layar. Karena hanya berefek pada aplikasi browser seperti Google Chrome ataupun Opera Browser.
Di aplikasi browser sebenarnya sudah tersedia mode desktop. Tetapi mungkin saja dengan fitur ini tampilan situs web ketika dibuka lewat browser akan secara otomatis menjadi tampilan desktop seperti di PC ataupun laptop.
Untuk tau apakah berlaku di semua aplikasi, di semua halaman, atau di aplikasi tertentu silakan kalian coba terlebih dahulu. Jika dirasa kurang sesuai dan pengoperasian perangkat jadi sulit lebih baik dimatikan saja.
Mode desktop di browser sering saya gunakan tetapi bada situasi tertentu. Jika selalu menggunakan mode desktop tidaklah nyaman. Karena tentu saja tampilannya menyesuaikan dengan tampilan perangkat desktop.
Sekian pembahasan dari saya mengenai fitur paksa mode desktop. Sebelum saya akhiri apabila kalian menggunakan HP Tecno dan tidak tau fungsi dari FusiMem kalian bisa baca artikel mengenai fitur FusiMem yang ada di HP Tecno.
EmoticonEmoticon