Penyebab Kenapa Ikon Kartu SD Muncul Tanda Serunya di Status Bar

Penyebab Kenapa Ikon Kartu SD Muncul Tanda Serunya di Status Bar

KEPOINDONESIA.id - Menggunakan Kartu SD atau SD Card akan menyediakan penyimpanan tambahan yang bisa kalian atur sesuai kebutuhan. Misalnya 32 GB kurang kalian bisa beli Kartu SD dengan penyimpanan yang lebih banyak seperti 128 GB.

Selain bisa kalian sesuaikan Kartu SD bisa kalian pindah-pindah ke berbagai perangkat yang memang menyediakan slot Kartu SD atau SD Card. Jadi data kalian bisa kalian pindah dengan cepat tanpa proses backup sama sekali.

Tetapi memang terkadang mengalami kendala saat memasukkan Kartu SD ke perangkat baru seperti muncul tanda seru. Kenapa muncul tanda seru (!) di ikon Kartu SD yang muncul di status bar atau panel notifikasi?.

Munculnya tanda seru menandakan ada yang tidak beres. Oleh karena itu kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai untuk menghilangkan tanda seru tadi. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas.

Seperti solusi memperbaiki slot Kartu SIM yang bermasalah serta solusi mengatasi USB OTG yang tidak terbaca atau tidak terdeteksi. Bagaimana cara menghilangkan tanda seru (!) yang muncul dengan ikon Kartu SD?.

Cara pertama yaitu kalian bisa tekan lepas lewat Pengaturan penyimpanan. Dengan menekan lepas error tanda (!) tadi akan hilang dan coba lagi masukkan. Misalnya muncul kembali tidak ada pilihan lain selain melepas Kartu SD tersebut secara langsung.

Silakan kalian lepas Kartu SD secara langsung di slotnya. Bersihkan menggunakan kain bersih atau bisa gunakan tisu. Cek juga lupa slot Kartu SD apakah ada kotoran yang mengganggu atau tidak. Jika tidak pasangkan kembali SD Card atau Kartu SD.

Kartu SD yang lama apabila masih bisa terdeteksi artinya belum rusak. Walaupun terkadang sulit terbaca atau muncul beberapa peringatan ini terjadi karena kartu SD tersebut menggunakan teknologi lama dan dipasangkan di perangkat dengan teknologi baru.

Saya sendiri memiliki Kartu SD 2GB dari V-GeN yang sudah saya miliki dari tahun 2014. Sudah pernah saya masukan ke berbagai perangkat dan ada yang error muncul peringatan dan ada yang normal. Jadi asalkan masih terdeteksi Kartu SD tidak bisa dikatakan rusak atau bermasalah.

Selain pembahasan tanda (!) seru di Kartu SD apakah kalian sering melepas dan pasang Kartu SD tanpa mematikan perangkat?. Jika sering apakah cara tersebut berbahaya? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas sebelumnya.


EmoticonEmoticon