Solusi Reels di Facebook Penontonnya Hanya 0 atau 1 Tidak Bisa Lebih

Solusi Reels di Facebook Penontonnya Hanya 0 atau 1 Tidak Bisa Lebih

KEPOINDONESIA.id - Bingung kenapa video reels yang kalian upload penontonnya 0 terus atau hanya 1 saja? saya yakin kalian yang sering upload reels di Facebook sering mengalami hal tersebut. Tidak hanya di Facebook tetapi reels yang ada di Instagram juga sering.

Hanya saja kali ini saya fokus ke Facebook saja karena lebih banyak yang upload video reels ke Facebook. Jadi video yang kalian buat sebagai reels di Facebook kadang di tonton oleh banyak orang dengan cepat mulai dari 100-200 penonton.

Tetapi terkadang hanya 0 saja atau bahkan 1 dan tidak lebih dari 5 penonton. Tidak hanya saya dan kalian tetapi semua pengguna mengalaminya. Jika tidak kuat mental pengguna pasti akan menyerah dan tidak akan upload video lagi.

Tetapi ini sebenarnya lumrah dan wajar khususnya jika akun Facebook atau halaman Facebook yang kalian kelola tidak memiliki banyak pengikut. Lalu apa ada solusinya supaya penonton di reels Facebook tidak 0 terus?.

Ada beberapa solusi yang bisa kalian lakukan. Namun sebelum lanjut ke pembahasan solusinya kalian bisa baca artikel mengenai cara menonton video yang ada di Telegram tanpa di download terlebih dahulu serta cara jeda video yang ada di Instagram.

Pastikan Profil dan Halaman Masih Direkomendasikan


Yang pertama pastikan profil atau halaman Facebook yang kalian kelola untuk upload video reels dalam posisi direkomendasikan. Jika halaman tidak direkomendasikan tayangan dan interaksi postingan, video panjang, dan reels memang akan menurun bahkan bisa tidak ada interaksi sama sekali.

Pastikan Video Tidak Terkena Pembatasan


Pembatasan biasanya karena audio yang kalian gunakan belum terlisensi di suatu negara atau audio tersebut tidak di izinkan di negara tertentu. Untuk lebih aman gunakan audio yang memang bebas digunakan atau bisa beli audio dan musik supaya kalian memiliki lisensinya.

Bagikan Reels Untuk Mendapatkan Interaksi Pertama


Dan yang terakhir kalian bisa bagikan reels yang penontonnya hanya 0 atau 1 tadi. Dengan membagikan akan membuat interaksi di video tersebut ada dan akan memancing penonton lainnya untuk menonton video tersebut.

Ada banyak sekali faktor, tetapi yang utama yaitu halaman atau profil harus direkomendasikan. Upload video memang harus rutin tetapi jika kontennya tidak menarik dan kurang bagus akan sulit mendapatkan penonton.

Buatlah video yang menarik dan banyak disukai oleh penonton. Dengan begitu ketika melihat video dari profil atau halaman kalian penonton akan langsung menontonnya. Ini seperti menarik pelanggan supaya menjadi pelanggan tetap.

Itu saja yang bisa saya bahas dan sebelum saya akhiri kalian harus tau apa yang dimaksud dengan audio asli atau suara asli. Terkadang di reels dan di TikTok tertera tulisan tersebut dan kalian harus tau apa artinya.


EmoticonEmoticon