Dulu username dan nickname sering digunakan sebagai identitas akun atau bisa diganti seperti nama. Jika di sosial media username dan nama memiliki kolom yang berbeda, sedangkan untuk di game tidak.
Nickname dan username selain sebagai identitas kalian di game juga sebagai nama kalian. Nah yang menjadi pertanyaan apa itu nickname dan apa username? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai.
Selain username dan nickname saya juga akan membahas mengenai Callname, Surename, Firstname, Middlename, dan Lastname. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca siapa yang disebut dengan nomor pribadi serta cara mengganti nama di fanspage Facebook.
Username
Username atau nama pengguna merupakan nama yang digunakan sebagai identitas sebuah akun yang sifatnya penting dan lebih penting daripada nama profil. Dengan nama pengguna kalian bisa dengan bebas mengganti nama profil dan tetap akan bisa dicari menggunakan nama pengguna.
Nickname
Nickname artinya nama panggilan. Penggunaan nickname sering kalian temui di game sebagai nama panggilan kalian di game tersebut. Atau di beberapa akun yang tidak menggunakan nama pengguna menggunakan nickname seperti ganti nama profil.
Callname
Callname memiliki arti yang sama dengan Nickname yaitu nama panggilan. Hanya saja callname biasa digunakan dalam percakapan baik lisan atau teks dan tidak digunakan dalam akun baik akun game atau sosial media.
Surename
Nama asli atau Surename bisa kalian temui saat membuat akun yang mengharuskan menggunakan nama asli. Atau akun yang ada kaitannya dengan keuangan biasanya mengharuskan mengisi nama asli atau surename
Firstname
Nama depan atau Firstname biasa kalian temukan saat membuat akun tertentu. Firstname ini pasti ada dan setiap orang pasti memiliki nama depan khususnya mereka yang tidak memiliki nama belakang.
Middlename
Middlename atau nama tengah banyak dimiliki oleh orang yang memang memiliki nama tengah sebelum nama belakang. Walaupun begitu opsi nama tengah atau middlename masih jarang ditemui.
Lastname
Nama akhir atau nama belakang biasanya disebut dengan Lastname. Jika kalian tidak memiliki nama belakang pada bagian lastname bisa kalian kosongi atau jika harus diisi bisa kalian isi dengan tanda baca seperti titik atau tanda penghubung.
Walaupun saya sebutkan banyak tetapi fokusnya pada username dan nickname. Username atau nama pengguna rata-rata sifatnya permanen tetapi terkadang bisa diubah. Yang jelas jika dibandingkan dengan nama profil username atau nama pengguna tidak sebanding.
Sedangkan nickname lebih ke nama panggilan yang sama seperti username terkadang tidak bisa diubah. Perbedaan paling mencolok dari username dan nickname yaitu username bisa menggunakan asli atau kombinasi dari nama asli.
Sedangkan nickname bebas dan tidak harus menggunakan nama asli asalkan mudah diingat karena nickname biasanya digunakan untuk login. Itu saja pembahasan kali ini mengenai nickname dan username dan sebelum saya akhiri kalian bisa baca kalian perlu tau cara mengubah nama di akun Tokopedia jika memang kalian mengubahnya.
EmoticonEmoticon