Cara Mengatasi Backdoor Belakang HP Yang Renggang atau Terbuka

Cara Mengatasi Backdoor Belakang HP Yang Renggang atau Terbuka

KEPOINDONESIA.id - Backdoor atau yang sering disebut tutup belakang HP atau bagian belakang HP umumnya akan selalu rapat dengan frame ataupun housing. Nah yang menyulitkan yaitu apabila backdoor renggang ataupun malah ngangkat.

Hal ini memang jarang terjadi walaupun HP yang kalian miliki termasuk HP yang tidak bisa dibuka begitu saja backdoor nya karena menggunakan baterai non-removable. Tetapi ada banyak kasus backdoor HP yang memang renggang dan ngangkat.

Bisa terjadi di HP apa saja dan yang sedang banyak dialami yaitu pada HP Samsung Galaxy A52. Penyebab kenapa backdoor HP bisa renggang terbilang cukup banyak. Oleh karena itu kali ini saya akan membahas mengenai tutup belakang HP yang renggang atau sedikit terbuka.

Akan saya bahas penyebab kenapa bisa renggang dan akan saya bahas juga solusi dan cara mengatasi backdoor HP yang renggang. Namun sebelum itu kalian bisa baca biaya ganti baterai tanam di konter serta cara mengatasi tempered glass yang ngangkat dan dan mau menempel.

Penyebab Backdoor HP Renggang dan Ngangkat


Karena Baterai Kembung


Penyebab paling umum yaitu karena baterai sudah kembung. Baterai HP yang kembung akan mendorong backdoor dan lama-kelamaan backdoor akan renggang dan mulai ngangkat karena tidak kuat menahan baterai yang kembung tadi.

Karena Pernah Jatuh


Selain karena efek baterai yang kembung, backdoor renggang juga bisa terjadi karena HP yang kalian miliki pernah terjatuh. Wajah saja jika backdoor renggang, karena jika jatuh dalam posisi yang tidak tepat HP yang kalian miliki bisa saja langsung hancur dan tidak dapat digunakan.

Pernah Dibongkar


Misalnya kalian membeli HP bekas dan ternyata kalian baru saja bahwa bagian belakang HP yang kalian miliki tidak rapat alias renggang bisa disimpulkan HP yang baru saja kalian beli pernah dibongkar dan artinya sudah tidak segel lagi.

Cara Memperbaiki Backdoor HP Yang Renggang dan Ngangkat


Lem Sendiri


Untuk lebih hemat kalian bisa lem sendiri apabila tidak ada masalah lain seperti baterai yang kembung atau ada komponen lain yang lepas. Beli lem khusus HP lebih murah daripada kalian bawa ke tempat servis.

Gunakan Case


Apabila kalian belum punya uang atau karena tidak terlalu renggang kalian bisa gunakan case untuk menyamarkan backdoor yang renggang. Tetapi secepatnya harus kalian benarkan khususnya jika renggang karena baterai yang kembung karena kalian juga wajib ganti baterai.

Bawa ke Tempat Servis


Yang terakhir jika renggang parah karena baterai kembung atau ada komponen lain yang lepas seperti sensor sidik jari lebih baik kalian bawa ke tempat servis. Baik ke tempat servis biasa atau service center sesuai dengan HP yang kalian miliki, jika masih garansi dan bukan human error bisa kalian bawa ke service center saja.

Selain karena baterai kembung dan pernah jatuh, backdoor yang renggang juga bisa terjadi karena cacat produksi. Tidak akan saya sebutkan produk apa yang cacat produksi pada bagian backdoor nya tetapi ini memang ada.

Oleh karena itu HP yang ringan dan terkesan tidak solid rata-rata backdoor nya mudah sekali renggang. Berbeda dengan HP yang solid pasti tetap menempel walaupun pernah jatuh ataupun baterai kembung sedikit dan tidak parah.

Sekian pembahasan dari saya mengenai backdoor HP yang renggang dan cara mengatasi supaya rapat kembali. Sebelum saya akhiri jika tampilan kamera HP kalian bergoyang kalian bisa baca artikel mengenai kamera HP yang goyang-goyang saat dibuka dan digunakan.


EmoticonEmoticon