4 Cara Mengatasi GoPro Tidak Mau Konek atau Terhubung Dengan HP

4 Cara Mengatasi GoPro Tidak Mau Konek atau Terhubung Dengan HP

KEPOINDONESIA.id - Ada beberapa cara untuk memindah hasil foto dan video yang kalian ambil menggunakan action camera GoPro. Mulai dari wireless, menggunakan kabel data, atau dengan cara melepas kartu SD dan kalian hubungan langsung ke laptop atau HP.

Tetapi untuk beberapa situasi apabila size dari video tidak terlalu besar kalian bisa menggunakan koneksi wireless saja. Karena bisa kalian lakukan dimana saja dan kapas saja asalkan GoPro masih bisa menyala.

Nah banyak yang baru memiliki kebingungan ketika GoPro tidak mau konek dengan perangkat Android atau iOS saat menggunakan aplikasi GoPro Quik. Kenapa ini bisa terjadi? ini bisa terjadi karena ada kesalahan yang memang belum diketahui oleh pengguna.

Oleh karena itu jika kalian mengalami GoPro tidak dapat terhubung ke HP kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel mengenai cara mengatasi aplikasi CapCut lag serta apa yang dimaksud kamera utama atau main camera.

Opsi Wifi di GoPro Pastikan Menyala


Yang pertama kalian wajib memastikan opsi wifi di kamera GoPro yang kalian miliki hidup atau menyala. Jika tidak maka kamera GoPro tidak akan bisa terhubung ke perangkat Android atau iOS karena koneksi wifi ini sangat penting.

Login ke Jaringan Wifi GoPro


Berikutnya kalian bisa login ke jaringan wifi GoPro menggunakan HP yang kalian miliki. Untuk mengetahui kata sandi atau password wifinya kalian bisa cek di menu Camera Info. Silakan input semua passwordnya secara lengkap.

Pastikan Layanan Lokasi Perankat Hidup


Selain koneksi wifi pada smartphone yang kalian miliki silakan aktifkan juga layanan lokasi. Seharusnya ini tidak begitu dibutuhkan tetapi dari beberapa kasus jika layanan lokasi tidak aktif GoPro tidak mau terhubung.

Ulangi Langkah Dari Awal


Apabila tidak berhasil dan masih gagal ulangi langkah dari awal. Apabila masih tidak berhasil kalian bisa coba reset koneksi wifi di GoPro apabila kalian membeli GoPro tadi secara bekas atau second.

Apakah transfer file dari GoPro ke HP dengan cara ini cepat? tentu saja cepat sama halnya kalian menggunakan SHAREit. Tetapi tidak terlalu cepat dan cenderung lama apabila size dari video sudah sangat besar.

Walaupun hanya transfer file GoPro akan panas jadi cara ini jarang saya lakukan. Yang biasa saya lakukan saya tunggu file nya sudah banyak lalu saya pindah dengan cara melepas kartu SD dan hubungkan ke laptop dengan adapter bawaan kartu SD.

Sekian pembahasan dari saya mengenai GoPro yang tidak mau terhubung ke HP. Sebelum saya akhiri kalian bisa baca artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas seperti cara menghilangkan tanggal yang ada di hasil foto supaya tidak ada.


EmoticonEmoticon