Apapun tipe dan jenis spidolnya masalahnya tetap sama yaitu tintanya cepat habis. Tidak seperti bolpoin, tinta di spidol benar-benar cepat habis. Oleh karena itu jika tidak perlu saya sendiri tidak menggunakan spidol.
Untuk spidol di papan tulisan tidak ada pilihan lain, jadi walaupun cepat habis tetapi tetap digunakan. Selain cepat habis spidol juga cepat kering, tetapi yang akan saya bahas kali ini yaitu untuk mengatasi spidol yang cepat habis.
Untuk lebih jelasnya langsung saja saya bahas cara mengatasi spidol yang cepat habis tintanya. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca penulisan surat lamaran untuk mendaftar CPNS yang benar serta apa yang dimaksud CTTO pada video di internet.
Tutup Spidol Ketika Tidak Digunakan
Yang pertama kalian bisa tutup spidol apabila spidol tidak digunakan. Banyak yang tidak menutup spidol padahal dengan menutup spidol selain mencegah spidol kering juga mencegah tinta spidol yang cepat habis.
Jangan Simpan Spidol Dalam Posisi Terbalik
Menyimpan spidol dan bolpoin yang benar yaitu tutupnya ada di bawah supaya tinta tidak naik ke atas. Ini bisa membuat spidol cepat habis tintanya karena tinta spidol akan meresap kebagian yang tidak diperlukan.
Kocok Spidol Sebelum Digunakan
Untuk spidol kecil mungkin cara ini kurang efektif, tetapi untuk spidol papan tulis dengan cara mengocoknya akan membuat tinta yang tersisa berada di ujung spidol. Jadi tinta spidol benar-benar terpakai dan tidak terbuang sia-sia.
Simpan Spidol di Suhu Normal
Suhu yang normal yaitu tidak di tempat yang lembab dan tidak di tempat yang terkena sinar matahari langsung. Biasanya untuk guru menyimpan spidol di laci karena tidak lembab dan tidak terkena sinar matahari langsung.
Itu dia beberapa cara untuk menjaga supaya tinta spidol tidak cepat habis. Khususnya untuk spidol selain warna hitam karena untuk tinta isi ulangnya jarang bisa kita temui. Sedangkan yang hitam banyak dan jika mau kalian bisa isi ulang.
Apakah spidol jika disimpan lama tintanya akan berkurang dan kering? jawabannya iya, walaupun tidak lasung kering dan habis. Apabila tidak digunakan 2 tahun masih alam tetapi jika lebih sudah pasti akan kering.
Sekian pembahasan dari saya mengenai tinta spidol yang cepat habis padahal jarang digunakan. Sebelum saya akhiri kalian bisa baca artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas sebelumnya yaitu mengenai fitur autocorrect yang ada di Microsoft Word.
EmoticonEmoticon