Arti Bahasa Gaul Desi atau Dewe Ngatasi Yang Viral di TikTok dan Instagram

Arti Bahasa Gaul Desi atau Dewe Ngatasi Yang Viral di TikTok dan Instagram

KEPOINDONESIA.id - Dewe ngatasi atau yang sering disebut desi merupakan bahasa gaul terbaru yang banyak digunakan oleh pengguna TikTok dan Instagram yang sering kemana-mana sendiri termasuk berlibur ke tempat wisata.

Kata tersebut berasal dari Bahasa Jawa jadi yang bukan dari Jawa mungkin tidak tau apa yang dimaksud dengan dewe ngatasi tersebut. Oleh karena itu kali ini saya akan membahas mengenai apa yang dimaksud dengan dewe ngatasi atau desi.

Mungkin istilah ini belum populer karena memang hanya beberapa kalangan saja yang maksud. Selain itu tidak banyak orang yang berani ke tempat umum sendirian karena biasanya ke tempat umum dengan orang lain.

Baik bersama teman, pacar, tetangga, saudara, ataupun keluarga. Untuk lebih jelasnya kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca tips hemat uang ketika sedang berlibur serta kenapa tidak verifikasi akun Tantang dengan foto yang sekarang.

Dewe ngatasi seperti yang sudah saya jelaskan berasal dari Bahasa Jawa. Dewe memiliki arti sendirian sedangkan ngatasi bisa dikatakan mengatasi. Jadi jika diartikan mengatasinya dengan sendirian tidak masalah.

Nah dalam konteks video yang ada di Instagram dan TikTok maksudnya yaitu berlibur sendiri, ke tempat ramai sendiri, dan kemanapun sendiri tanpa seseorang yang spesial seperti gebetan, pacar, atau kekasih.

Tidak seperti orang-orang yang biasanya dengan pasangan mereka, trend ini menunjukan bahwa yang jomblo, single, atau tanpa pasangan juga tetap bisa menikmati hidup mereka sendirian tanpa seseorang.

Keuntungan masih sendiri tanpa pasangan yaitu tidak ada yang mengatur alias bebas. Ingin melakukan apapun tidak ada yang melarang. Walaupun begitu memang terkadang rasanya sedikit kesepian.

Itu saja yang bisa saya bahas mengenai desi atau dewe ngatasi. Sebelum saya akhiri kalian bisa baca artikel mengenai cara bergabung ke grup komunitas memancing. Cocok bagi kalian yang ingin berteman dengan sesama pemancing.


EmoticonEmoticon