Apa Yang Harus Dilakukan Apabila Orang Tua Mantan Menghubungi Kita?

Apa Yang Harus Dilakukan Apabila Orang Tua Mantan Menghubungi Kita?

KEPOINDONESUIA.id - Setelah putus dengan pacar atau kekasih padahal sudah saling kenal dengan orang tua memang menyulitkan bari kedua pihak atau salah satunya. Baik kedua orang yang berpacaran atau para orang tua masing-masing.

Ada beberapa alasan kenapa sudah kenal dengan orang tua bahkan sudah kenal bertahun-tahun tetap bisa putus. Karena memang itulah yang terjadi, tidak bisa dihindari karena dalam sebuah hubungan tidak ada jaminan.

Termasuk yang sudah menikah. Sesuai dengan judul artikel, apabila kalian sudah menjadi mantan dan orang tua mantan kalian menghubungi kalian apa yang harus dilakukan?. Dalam catatan sudah lama tidak komunikasi dan sudah tau bahwa kalian sudah putus dengan anaknya.

Supaya tidak salah langkah khususnya kalian yang sudah memiliki pacar baru kalian wajib baca apa yang akan saya bahas kali ini. Jangan terlalu PD dan jangan membuat harapan kepada orang tua mantan pacar kalian yang menghubungi.

Untuk lebih jelasnya langsung saja saya bahas pembahasan kali ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca seperti kenapa selalu asing jika menjadi HTS atau Hubungan Tanpa Status serta cara menghindari dari orang yang kita suka agar tidak kepikiran.

Balas Chat Seperti Biasa


Biasa disini seperti apa? seperti membalas chat orang tua pada umumnya. Jadi orang tua mantan kalian tidak perlu kalian anggap spesial lagi. Tidak perlu kalian balas dengan cepat chatnya dan tidak perlu berbicara yang baik-baik secara berlebihan.

Cukup seperti membalas chat orang yang lebih tua pada umumnya. Teks nya mudah dibaca, sopan dan ramah, dan tidak menggunakan terlalu banyak emoji atau stiker apabila kalian kebiasaan selalu menggunakan stiker.

Jawab Pertanyaan Secukupnya


Biasanya orang tua dari mantan kita akan bertanya beberapa pertanyaan. Mulai dari kabar kita, kabar orang tua, sekarang dimana, dan lain sebagainya. Silakan kalian jawab pertanyaan seperti itu secukupnya.

Tidak usah terlalu kalian jelaskan karena memang mereka tidak perlu tau. Apabila sensitif tidak perlu kalian katakan karena mereka tidak perlu tau. Tetapi sayangnya masih banyak yang terbuka dengan orang tua mantan dan ini tidak disarankan.

Tidak Usah Sungkan Untuk Tidak Membalas


Betul sekali, tidak usah sungkan untuk tidak membalas chat dari orang tua mantan pacar kalian. Karena memang ini dilakukan supaya tidak terjalin hubungan yang dekat kembali. Silaturahmi tetap berlanjut tetapi sewajarnya saja.

Karena kalian harus dekat dengan orang tua pacar kalian yang sekarang bukan orang tua dari mantan pacar. Ingat bahwa jika kalian tidak mau mencoba menjauh hal yang mungkin tidak kalian inginkan akan terjadi di kemudian hari.

Posting Kalian dengan Pacar Kalian Yang Baru


Baik kalian gunakan sebagai foto profil atau kalian buat status atau cerita. Ini dilakukan agar orang tua mantan mengerti bahwa kalian sudah tidak dengan anaknya lagi tetapi sudah ada orang lain. Dan perasaan pacar kalian yang sekarang lebih penting dari perasaan orang tua mantan.

Bayangkan saja jika pacar kalian tau bahwa kalian masih berhubungan secara intens dengan orang tua mantan pacar, atau malah sama mantan pacar kalian. Saya kira ini bukan hal yang bagus dan seharusnya tidak kalian lakukan.

Ingat bahwa apa yang kalian miliki sekarang lebih prioritas daripada masa lalu. Jadi orang tua mantan dan mantan kalian hanya sebatas masa lalu. Silaturahmi secukupnya agar masa lalu tidak kembali dan merusak apa yang sudah ada sekarang.

Sebelum saya akhiri apakah kalian tau apa yang dimaksud dengan cowok kulkas 2 pintu? apabila kalian belum tau kalian bisa baca apa yang sudah saya bahas sebelumnya mengenai apa itu cowok kulkas 2 pintu.

Ingat bahwa kulkas 2 pintu itu tinggi dan besar serta yang namanya kulkas pasti dingin. Apa kalian sudah tau maksudnya? apabila belum lebih baik langsung saja kalian baca apa yang sudah pernah saya bahas mengenai hal tersebut.


EmoticonEmoticon