4 Cara Menolak Menjadi Anggota Organisasi OSIS di Sekolahan

4 Cara Menolak Menjadi Anggota Organisasi OSIS di Sekolahan

KEPOINDONESIA.id - Siapa dari kalian semua yang paling tidak suka dengan yang namanya organisasi? saya yakin semuanya pasti tidak suka dan malas. Karena menjadi pengurus sebuah organisasi tidaklah mudah dan sudah pasti menambah pekerjaan kalian.

Jika kalian masih duduk di bangku sekolahan organisasi yang sering kalian jumpai sehari-hari yaitu organisasi kelas. Mulai dari ketua kelas, wakil ketua kelas, bendahara, sekertaris, dan masih banyak yang lainnya.

Menjadi pengurus kelas saya sudah membuat beberapa siswa menjadi ribet, apalagi menjadi anggota dan pengurus OSIS . Nah jika kalian takut sekali diajak atau dijadikan anggota dan pengurus OSIS atau Organisasi Siswa Intra Sekolah kalian berada di artikel yang tepat.

Karena kali ini saya akan membahas mengenai cara agar tidak menjadi pengurus dan anggota OSIS. Alasan ini akan cocok jika kalian dipaksa menjadi anggota padahal kalian tidak ingin sama sekali. Apa saja alasannya?.

Untuk tau alasannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca apa yang dimaksud dengan silent reader serta apa yang disebut dengan bahasa gawul pale pale yang viral di Facebook.

Katakan Bahwa Tidak Bisa


Yang pertama kalian bisa gunakan alasan tidak bisa. Tidak bisa yang seperti apa? tidak perlu kalian jelaskan karena memang menjadi pengurus OSIS itu merepotkan. Sudah pasti akan sedikit mengganggu jam belajar kamu di kelas.

Oleh karena itu jika kalian ingin lebih fokus ke pelajaran di kelas katakan saja tidak bisa. Karena memang menjadi pengurus OSIS perlu ada kemauan dari siswa itu sendiri dan tidak boleh karena paksaan.

Katakan Bahwa Tidak Mau


Selain tidak bisa kalian juga bisa katakan tidak mau. Tidak perlu kalian jelaskan tidak mau karena apa cukup katakan tidak mau. Karena itu hal kalian untuk menolak sebuah ajakan termasuk ajakan menjadi pengurus OSIS.

Menjadi pengurus OSIS memang akan mendapatkan benefit seperti catatan pernah menjadi pengurus. Tetapi ini tidak dibanding dengan beban yang diterima karena banyak sekali kegiatan yang dilakukan oleh anggota OSIS.

Katakan Orang Lain Saja


Kata yang biasa diucapkan ketika kita dipilih menjadi calon anggota atau apapun itu yaitu orang lain saja dan jangan pilih kita. Cara ini juga bisa kalian lakukan jika kalian dipilih menjadi calon pengurus OSIS.

Karena masih calon kalian bebas untuk menolaknya. Silakan kalian orang lain saja, masih banyak yang layak, dan sukarela menjadi anggota OSIS tanpa perlu dipaksa. Tidak usah merasa bersalah, percaya lah bahwa pelajaran di kelas lebih penting.

Katakan Ingin Fokus Belajar


Dan yang terakhir kalian bisa katakan bahwa kalian ingin fokus belajar di kelas dan tidak ingin bergabung ke organisasi apapun baik Pramuka atau OSIS. Walaupun kalian sudah cukup pandai kalimat tersebut tetap bisa kalian gunakan.

Kalian bisa lihat sendiri kesibukan OSIS seperti apa. Saat jam pulang yang lain sudah pulang tetapi anggota OSIS belum. Dan masih banyak hal lain yang bagi sebagian siswa tidak cocok dengan kehidupan mereka sehari-hari.

Itu dia beberapa alasan yang bisa kalian gunakan untuk menolak menjadi anggota OSIS. Untuk OSIS memang masih bisa ditolak dengan mudah apabila kalian berani untuk berkata tidak. Tetapi biasanya siswa yang pandai dan cocok menjadi anggota OSIS akan terus dibujuk.

Ingat bahwa kedepannya pasti akan ribet jadi tidak perlu sungkan untuk menolak. Tetapi itu tergantung dari kemauan kalian sendiri jadi saya tidak dapat melarangnya. Sering disebut buta map saat mabar game online bersama teman?.

Jika kalian belum tau apa itu yang disebut dengan buta map kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas mengenai buta map. Biasanya pada game tertentu yang memang ada map nya, tidak ini tidak pasti.


EmoticonEmoticon