Apa Itu Teyeng Dalam Modifikasi Sepeda Motor? Apa Ini Bagus?

Apa Itu Teyeng Dalam Modifikasi Sepeda Motor? Apa Ini Bagus?

KEPOINDONESIA.id - Belakangan ini istilah teyeng cukup viral di internet dan bisa kalian temui di semua platform yang ada. Mulai dari TikTok, Facebook, Intagram, media sosial X, hingga di YouTube. Teyeng disini merujuk pada modifikasi motor.

Saya yakin kalian sudah tidak asing dengan istilah teyeng yang merujuk pada sepeda motor Honda CB. Karena memang modifikasi teyeng ini banyak ditemui di motor yang satu ini dan tidak ada motor lain yang menirunya.

Apa sebenarnya teyeng ini dan kenapa motor CB menggunakan modifikasi teyeng? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Akan saya bahas semuanya agar kalian tau dan mengerti.

Yang jelas istilah teyeng sesuai dengan rata-rata modifikasi motor Honda CB. Saya katakan rata-rata karena memang seperti itu. Bisa dikatakan ini menjadi ciri khas Honda CB 100 yang dibangun ulang, karena motor ini bisa dikatakan motor tua atau antik.

Untuk lebih jelasnya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca apa yang disebut dengan apartemen berjalan itu serta solusi mengatasi kipas Honda Vario dan Honda Beat yang bunyi kasar ketika mesin menyala.

Apa Itu Teyeng Pada Sepeda Motor?


Teyeng sendiri disini merujuk pada kata karat atau karatan. Karena ada arti lain dari teyeng yaitu bisa. Tetapi pada modifikasi motor atau pada otomotif teyeng memiliki arti karat,, karatan, atau berkarat.

Nah pada sepeda motor CB 100 yang kalian liat sekarang rata-rata modifikasinya masih asli yaitu dibiarkan berkarat. Tidak seperti motor lain yang sama-sama lama seperti RX King yang ketika dibangun ulang akan dibangun seperti sebelumnya.

Tetapi pengguna CB 100 tidak, lebih suka asli tanpa memberikan cat tambahan. Ini khusus untuk warga saja, tetapi dibagian lain pasti dimodifikasi. Mulai dari mesin, pengereman, hingga suspensi sudah pasti dimodifikasi.

Apa Modifikasi Teyeng Itu Bagus?


Apabila dibandingkan dengan modifikasi biaya yang simple atau modifikasi gaya thailook dan malaysia style saya sendiri lebih suka yang itu. Tetapi jika dibandingkan dengan modifikasi dengan merubah warana motor menjadi kuning, pink, atau biru, saya sendiri lebih suka yang teyeng seperti ini.

Hanya saja jika tidak dilapisi cat pelindung cepat atau lambat jika sering terkena hujan ini tidak bagus. Jadi jangan benar-benar tidak dicat, karena kekuatan besi setelah terkena air hujan akan berkurang karena korosi.

Tidak ada masalah sama sekali menurut saya, tetap keren dan bisa bersaing dengan modifikasi lainnya. Dengan catatan tetap harus dilapisi cat pelindung karena jangan sampai mengorbankan keamanan dengan kenyamanan semata.

Modifikasi CB teyeng menjadi khas komunitas CB yang membangkitkan Honda CB 100 yang dulu mati. Masing-masing sepeda motor memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, jadi harap terima kekurangan dari motor lain agar kekurangan motor kalian sendiri tidak jadi omongan orang.

Apa bisa membangun motor CB teyeng sendiri? bagi pemula saya sarankan minta bantuan teman yang paham. Karena komponen atau onderdil dari motor ini sudah sangat susah ditemui. Itu dia pembahasan mengenai teyeng di motor CB.

Sebelum saya akhiri apabila starter motor kalian bunyi cetak-cetak kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas mengenai hal tersebut. Berapa biaya perbaikannya kalian perlu tau karena jangan dibiarkan saja.


EmoticonEmoticon