Saya yakin kalian sudah sering mendengar standar TikTok belakangan ini dan ada juga yang menyebutnya disetir oleh standar TikTok. Selain TikTok sebenarnya ada yang disebut dengan standar Facebook dan standar Instagram.
Hanya saja yang viral yaitu TikTok, karena konten TikTok yang berhubungan dengan asmara sangat lah banyak. Masing-masing konten menyarankan hal yang berbeda-beda, tergantung siapa yang menanggapinya.
Ingin ikut saran dari konten A, konten B, atau yang lainnya. Karena itulah standar TikTok sangat dibenci oleh para laki-laki atau pria. Memang pria atau laki-laki tidak mengikuti standar TikTok? jawabannya tidak, walau ada tetapi sedikit.
Lebih jelas mengenai standar TikTok kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca apa boleh memberi rating bintang 1 dan ulasan yang buruk serta kenapa akun Gojek tidak bisa dihapus padahal ada tombol hapusnya.
Apa Itu Yang Disebut Standar TikTok?
Bisa dikatakan standar TikTok adalah sebuah saran yang muncul dari beberapa video TikTok. Jadi video di TikTok sangat bermacam-macam khususnya yang ada hubungannya dengan asmara dan cinta.
Setiap konten yang dibuat oleh akun TikTok bebas saya ingin seperti apa. Nah konten di TikTok yang ada hubungannya dengan ini rata-rata tidak masuk akal jika diterapkan di dunia nyata. Dan banyak yang tidak setuju dengan hal tersebut karena walaupun sesuai tetapi tidak relevan.
Apa Bedanya Dengan Standar FYP TikTok?
Sebenarnya sama saja, seperti yang kalian tau biasanya FYP TikTok sudah disesuaikan dengan konten yang kita sukai. Jadi jika kalian suka dengan konten motivasi dan quotes tentang cinta maka FYP kalian akan muncul banyak konten seperti itu.
Sayangnya walaupun tidak relevan akan tetapi memang sesuai banyak yang mengikuti apa yang dijelaskan di video. Sebagai contoh cinta cowok harus lebih besar daripada cewek, padahal sebuah hubungan harus diperjuangkan bersama-sama tidak hanya oleh cowoknya saja.
Kenapa Standar TikTok Sangat Tidak Disukai?
Para pria atau laki-laki sangat tidak suka dengan standar TikTok karena wanita atau perempuan yang mengikuti standar TikTok sudah tidak sehat lagi. Sudah terbawa konten yang tidak jelas padahal di kehidupan nyata tidak harus seperti apa yang dijelaskan di video TikTok.
Saya akui bahwa apa yang dijelaskan di video TikTok memang sesuai dengan keadaan. Tetapi dalam prakteknya karena banyak dipengaruhi oleh hal-hal yang tidak bisa kita atur maka hal tersebut tidak bisa dijadikan standar.
Kesimpulannya kenapa standar TikTok yang tidak disukai karena membawa pola pikir yang tidak benar, dibuat-buat padahal dalam keadaan dunia nyata tidak bisa seperti itu. Saya yakin bagi kalian para pria dan laki-laki sudah muak dengan cewek atau wanita yang mengikuti standar TikTok.
Seperti cinta laki-laki harus lebih besar, harus selalu effort, harus selalu peka, dan lain sebagainya. Ini salah besar dan seharusnya kalian memberi tahu bahwa tidak semua konten yang dilihat harus diikuti walaupun memang sesuai.
Dan bagi kalian para wanita atau perempuan, jangan gunakan standar TikTok karena tidak ada gunanya. Ingat bahwa di media sosial yang membuat konten hanya butuh interaksi pada konten yang mereka buat. Reels yang kalian upload di Facebook 0 penonton terus padahal sudah di upload dari tadi?.
Jika iya kalian bisa baca artikel mengenai penyebab video reels Facebook yang penontonnya hanya 0, 1, atau hanya 2. Ini bisa disebabkan oleh penyebab yang tidak kalian sadari dan bahkan kedepannya video lain yang kalian upload akan seperti itu semua.
EmoticonEmoticon