4 Cara Mengatasi Rem Belakang Honda Vario Yang Tidak Pakem Saat Mengerem

4 Cara Mengatasi Rem Belakang Honda Vario Yang Tidak Pakem Saat Mengerem

KEPOINDONESIA.id - Vario salah satu tipe motor matik Honda yang bisa dikatakan banyak dimiliki. Entah lebih banyak Vario atau Beat, akan tetapi saya kira lebih banyak Vario. Karena tidak hanya diminati oleh orang tua Vario juga diminati oleh kalangan mudah.

Alasannya karena desain Honda Vario yang keren, khususnya Honda Vario terbaru. Sayangnya di semua lini Vario untuk pengereman belakang masih tromol sebelum ada Vario 160. Jadi selain Vario 160 di keluar Vario pengereman belakang masih tromol.

Nah untuk pengereman tromol ini masih masih kalah jauh dengan cakram dan sering sekali kurang pakem. Jadi memang bisa disesuaikan dengan mudah tidak seperti rem cakram. Lalu bagaimana jika kalian mengalami pengereman di honda Vario yang tidak pakem.

Kalian berada di artikel yang tepat. Karena kali ini saya akan membahasnya untuk kalian supaya kalian tau. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lain yang sudah saya bahas dan jelaskan.

Seperti solusi mengatasi keyless di Yamaha Nmax yang tidak berfungsi serta solusi mengatasi lampu pengereman rem belakang yang tidak menyala. Ini penting sekali agar pengendara di belakang kalian tau bahwa kalian sedang mengurangi kecepatan.

Kencangkan Setelan Rem Belakang


Karena masih menggunakan rem tromol sudah pasti ada setelan untuk menyetel rem belakang. Jadi silakan kalian setel sesuai dengan kebutuhan dan jangan terlalu dalam karena rem belakangan sangat penting untuk mendukung rem depan di beberapa situasi.

Ganti Kampas Rem Tromol


Berikutnya jika sudah kalian setel tetapi tidak pakem atau masih belum paket ada kemungkinan bahwa kampas rem sudah habis. Silakan kalian bawa ke bengkel untuk diganti kampas remnya dengan kampas yang baru.

Bersihkan Komponen Rem Tromol


Selain itu kalian juga bisa minta untuk membersihkan komponen rem tromol. Karena berada di dalam tromol rem tromol sulit kotor dan susah terkena air. Tetapi jika sudah kotor dan banyak debunya akan sulit hilang apabila tidak dibongkar.

Tromol Tidak Rata dan Perlu Di Amplas


Berikutnya kalian perlu amplas tromol agar tromol tidak membuat kampas rem cepat habis dan pengeremannya tidak maksimal. Ciri tromol yang perlu di amplas yaitu kondisi tromol tidak halus dan banyak baretan yang bisa membuat goresan tidak penting ke kampas rem. 

Itu dia beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi rem belakang Honda Vario yang tidak pakem atau kurang pakem. Yang bisa kalian lakukan sendiri dirumah yaitu dengan mengatur setelan rem belakang yang bisa kalian atur sendiri. 

Selebihnya kalian bisa bawa ke bengkel saja karena untuk membongkar roda belakang Vario terkadang sulit. Selain itu cara ini dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Tidak tau apa yang disebut motor keong dari merek Honda?.

Jika kalian belum tau kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas mengenai hal tersebut. Motor keong seperti namanya bentuk motor ini seperti keong dan performanya juga seperti keong alias tidak bertenaga dan tidak bisa ngebut.


EmoticonEmoticon