Apa Mengaktifkan Data Roaming Bisa Membuat Boros Kuota Internet?

Apa Mengaktifkan Data Roaming Bisa Membuat Boros Kuota Internet?

KEPOINDONESIA.id - Masih banyak yang belum tau mengenai apa itu data roaming dan apakah data roaming dapat menggunakan kuota atau tidak. Bahkan ada yang bertanya mengenai apa data roaming boros kuota internet atau tidak.

Untuk menjawab semuanya kali ini saya akan membahas mengenai data roaming tersebut. Semua smartphone pasti mendukung data roaming dan bisa dikatakan semua provider atau operator seluler juga sudah mendukungnya.

Hanya saja memang hanya sebagian orang yang memiliki kesempatan untuk menggunakan fitur tersebut. Bahkan saya yakin kebanyakan orang tidak akan pernah menggunakannya. Apa itu data roaming dan apakah boros kuota internet?.

Untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai. Saya akan bahas semuanya agar kalian tau mengenai data roaming ini. Data roaming atau internet roaming hampir 98% orang Indonesia tidak akan menggunakannya.

Karena jika kalian hanya di Indonesia saja 100% fitur ini tidak akan dibutuhkan. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel lain yang pernah saya bahas. Seperti APN Celcom tercepat di Malaysia serta cara menghilangkan tanda R yang ada di sinyal HP.

Apa Itu Data Roaming?


Data roaming atau internet roaming adalah layanan yang memungkinkan pengguna HP dapat terhubung ke jaringan seluler milik operator lain ketika diluar jangkauan dari jaringan seluler operator yang digunakan.

Dan ini biasanya akan terjadi ketika kalian diluar negeri dan memaksa tetap ingin menggunakan operator dari Indonesia. Data roaming akan aktif apabila fitur tersebut aktif dan operator yang kalian gunakan memiliki kerja sama dengan operator seluler lokal.

Apa Internet Roaming Boros Kuota?


Jawabannya tidak boros kuota, penggunaan kuota sama saja ketika kalian melakukan hal yang bisa kalian lakukan. Baik browsing, mengakses internet, membuka sosial media, YouTube, atau bermain game secara online.

Penggunaan kuota internet sama saja alias tidak akan tambah boros. Jadi jika 1 bulan kalian habis 50 GB apabila kalian menggunakan roaming habisnya juga akan sama 50 GB. Tidak akan lebih atau malah bisa sisa karena kalian tidak banyak waktu luang untuk bermain HP.

Apa Paket Data Roaming Mahal?


Memang data roaming atau internet roaming tidak boros kuota, hanya saja harga paketnya jauh lebih mahal berkali-kali lipas. Baik paket SMS, nelpon, dan paket internet. Sebagai contoh apabila di Indonesia 10GB bisa kalian beli dengan 20 rb tetapi untuk roaming pasti lebih dari 100rb.

Karena memang operator yang kalian gunakan numpang di operator luar negeri dan ini ada biayanya. Jadi jika mahal sebenarnya hal yang wajar. Oleh karena itu kalian jangan kaget dan jika ada koneksi wifi lebih baik manfaatkan koneksi wifi tadi.

Kesimpulannya internet roaming atau data roaming tidak akan membuat penggunaan kuota menjadi lebih boros. Hanya saja harga paketnya jauh lebih mahal dan ini secara tidak langsung seperti menjadi boros kuota.

Apabila kalian tetap ingin menggunakan nomor dari Indonesia tidak ada pilihan lain tetap harus mengaktifkan roaming. Kecuali kalian mau menggunakan operator di negara tersebut pasti akan lebih murah.

Ingin tau APN Smartfren yang anti FUP untuk paket unlimited? untuk tau APNnya kalian bisa baca artikel yang pernah saya bahas. Kecepatan internet akan lebih kencang sedikit ketika FUP dibandingkan dengan APN bawaan dari Smartfren.


EmoticonEmoticon