Seberapa Perlu Les atau Bimbel Untuk Menghadapi Ujian Sekolah?

Seberapa Perlu Les atau Bimbel Untuk Menghadapi Ujian Sekolah?

KEPOINDONESIA.id - Pelajaran tambahan di luar jam sekolah atau yang sering disebut les privat atau les merupakan pelajaran yang dapat dipelajari di luar jam sekolah. Baik secara privat yaitu dengan menyewa guru les atau les yang memang diadakan oleh pihak sekolahan.

Biasanya untuk les tambahan yang diadakan oleh sekolahan secara gratis jika siswa sudah mau ujian sekolah. Biasanya 6 bulan sebelum ujian akan ada les tambahan agar para siswa lebih memahami materi.

Sedangkan les privat atau les dengan guru les bebas saja. Karena memang tidak ada batasan asalkan mampu membayar maka bisa ikut les. Nah yang menjadi pertanyaan apa perlu les ketika ingin mengikuti ujian?.

Dan sejak kapan harus ikut les dengan guru les atau les privat? untuk tau jawabnnya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Les dengan guru privat memang mahal tetapi apa yang akan kalian dapatkan sebanding.

Selain materinya dapat diulang-ulang biasanya akan mendapatkan tips dan trik untuk mengerjakan soal. Untuk tau jawaban atas pertanyaan kalian, kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai.

Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lain yang sudah pernah saya bahas dan jelaskan. Seperti pakaian apa yang bisa digunakan ketika membuat SKCK untuk melamar pekerjaan serta tips cara mudah menjawab soal dan pertanyaan yang ada di buku LKS.

Apa Mengikuti Bimbel atau Les Itu Penting Untuk Ujian?


Terus terang saja dari pengalaman saya ini sangat penting dan jika bisa kalian tidak usah ragu karena memang bimbel sangat penting sekali. Baik di tingkat SD, SMP, ataupun SMA/Sederajat. Banyak materi yang tidak disampaikan di kelas.

Dan materi tersebut biasanya akan disampaikan di bimbel atau tempat les serta dijelaskan semuanya. Untuk hasil yang maksimal, setelah kenaikan kelas ke kelas 6, kelas 9, dan kelas 12 saya sarankan langsung ikut les atau bimbel saja.

Apa Mata Pelajaran Yang Perlu Kalian Ikuti?


Umumnya untuk tempat les berbayar sudah tau mata pelajaran apa yang harus diikuti dan direkomendasikan. Karena memang pengajar sudah paham betul dari tingkat SD hingga SMA/Sederajat. Apa perlu ikut semuanya?.

Saya kira jika kalian ingin nilai yang bagus dan aman. Cukup ikuti mata pelajaran yang tidak kalian kuasai sama sekali agar mapel tersebut tidak membebani mapel lain. Sebagai contoh seperti Matematika dan Bahasa Inggris.

Apa Pihak Sekolahan Akan Mengadakan Les Sebelum Ujian?


Rata-rata pasti mengadakan tetapi ini tergantung dari pengajarnya. Untuk materi yang diberikan sama saja seperti ketika jam pelajaran. Jadi menurut saya bimbingan tambahan atau les tambahan sebelum ujian yang diberikan oleh pihak sekolah masih sangat kurang.

Tetap saya rekomendasikan ke tempat les saja. Bagaimana jika masuknya telat? sebenarnya tidak masalah. Kalian tetap akan diberi materi tetapi lebih cepat. Dan tentu saja dengan pemahaman agar kalian bisa mengerti dan menjawab soal dengan benar.

Les atau Bimbel Mahal, Apa Menjamin Mendapatkan Nilai Bagus?


Memang tidak ada jaminan karena tergantung dari masing-masing individu. Hanya saja 90% yang mengikuti les pasti mendapatkan nilai bagus dan rata-rata yang mengikuti les atau bimbel akan mendapatkan nilai yang lebih baik daripada sebelum mengikuti les tambahan.

Karena mahal bisa disesuaikan saja dengan budget kalian. Tetapi ingat les atau bimbel memang sudah terbukti. Tidak harus di tempat mahal seperti GO atau Ganesha Operation ataupun Neutron.

Karena tempat bimbel rumahan juga banyak yang bagus, kompeten, dan jauh lebih murah. Tetapi tetap saja mahal bagi beberapa orang tua siswa. Itu saja yang bisa saya bahas, apa boleh bayar uang SPP bulan ini tapi bayarnya bulan depan saja?.

Untuk tau apa boleh atau tidak kalian bisa baca apa yang sudah saya bahas mengenai pembayaran uang SPP. Karena memang terkadang ada kebutuhan mendesak yang mengharuskan untuk menggunakan uang untuk bayar SPP terlebih dahulu.

Saya sendiri dulu pernah nunggak uang SPP beberapa bulan dan teman saya ada yang hampir setengah tahun. Tetapi tidak masalah. Lunasi saja jika ada uangnya jika tidak ada kalian bisa minta keringanan ke pihak TU atau Tata Usaha. 


EmoticonEmoticon