Walaupun begitu desain yang keren dan mesin yang bertenaga membuat Suzuki Stria FU 150 menjadi motor idaman. Sampai saat ini Suzuki masih mengeluarkan Satria FU versi terbaru yaitu Suzuki Satria FU 150 FI.
Walaupun jelas berbeda dengan Satria FU yang karbu akan tetapi entah kenapa nilai jual semua generasi Suzuki Satria FU turun. Yang paling parah tentu saja yang terbaru yaitu Satria FU 150 FI.
Dibandingkan dengan motor manual 150 cc lainnya seperi Yamaha MX King, Yamaha Vixion, Honda CB 150, dan Honda Supra GTR nilai jual dari Suzuki Satria 150 FI ini dibawah dari keempat motor yang sudah saya sebutkan.
Padahal keluaran tahun yang sama. Untuk itu supaya nilai jualnya tidak terlalu merosot kali ini saya membahas mengenai cara jual Suzuki Stria FU supaya terjual mahal. Khususnya untuk Suzuki Satria FU 150 FI dengan tahun baru yang belum lebih dari 5 tahun.
Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas dan jelaskan. Seperti berapa biaya papas jok sepeda motor serta cara jual velg bekas sepeda motor agar cepat terjual dengan mahal.
Surat-Surat Harus Lengkap
Yang pertama sudah pasti surat-surat untuk motor Suzuki Satria FU 150 FI yang kalian miliki harus lengkap. Karena walaupun menarik sekarang kebanyakan orang mencari yang lengkap jadi pastikan suratnya lengkap mulai dari BPKB hingga STNK nya.
Pajak Hidup dan Masa Berlaku Plat Masih Panjang
Ini sebenarnya tidak terlalu berpengaruh, tetapi biasanya dijadikan kelebihan oleh para pemilik showroom sepeda motor. Jadi kalian juga bisa mengikuti cara ini. Apabila plat Suzuki Satria FU yang kalian miliki masih panjang sebutkan saja ketika menjual dan buat sebagai kelebihan.
Body Harus Kinclong Jika Bisa Mulus
Untuk kinclong sebenarnya bisa kalian lap dan poles sendiri. Jadi sebelum kalian foto untuk dijual atau sebelum bertemu dengan calon pembeli silakan kalian poles terlebih dahulu. Apabila ada sedikit lecet tidak masalah yang terpenting kinclong tidak kusam.
Mesin Harus Halus Tanpa Kendala
Kebanyakan orang enggan membeli Suzuki Satria FU yaitu karena jika mesinnya sudah bermasalah perlu mengeluarkan budget yang banyak untuk perbaikan. Walaupun terkenal bandel jika sekali rusak memang cukup menguras kantong. Jadi jika mesin aman kalian bisa minta harga yang lebih mahal.
Tidak Terburu-Buru Untuk Menjual
Salah satu tips jual beli agar barang yang kita jual laku sesuai keinginan kita atau lebih mahal yaitu tidak terburu-buru. Jika terburu-buru pasti tawaran murah akan kita terima. Tetapi jika tidak tawaran yang belum sesuai tidak akan kalian terima dan menunggu tawaran yang memang sudah kalian inginkan.
Itu dia beberapa tips ketika ingin menjual Suzuki Satria FU agar tidak ditawar murah dan laku mahal. Baik Suzuki Satria FU yang karburator ataupun Suzuki Satria FU 150 FI yang sudah injeksi. Yang perlu kalian ketahui semakin tua umur motornya sudah pasti harga jualnya lebih murah.
Jadi kalian harus sesuaikan saja dengan tahun pembuatannya. Jika motor tua ingin dijual mahal ini tidak akan bisa, apalagi bukan termasuk motor langka. Penasaran kenapa Yamaha XMAX susah nanjak padahal 250cc?.
Untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel tersebut terlebih dahulu. Memang ini perkara yang sulit, padahal 250cc tetapi XMAX memang terkenal susah nanjak. Banyak sekali pengguna XMAX yang mengeluhkan hal ini.
EmoticonEmoticon