Cara Mengatasi Status Pengiriman Shopee Yang Tidak Update

Cara Mengatasi Status Pengiriman Shopee Yang Tidak Update

KEPOINDONESIA.id - Belanja di Shopee saya sendiri masih sering melakukannya daripada di marketplace lain. Selain Shopee saya juga sering menggunakan Tokopedia, hanya saja lebih banyak Shopee karena gratis ongkir di Shopee banyak dan jelas penggunaannya.

Selain itu sejak ada agen Shopee Express saya jadi lebih suka dengan Shopee. Karena saya dapat mengambil paket sendiri ke agen Shopee Express tanpa kurir mengantarkannya ke rumah. Ini sangat membantu bagi kalian yang terlalu sering beli paket.

Agar apa? agar orang rumah tidak mengomel ke kalian dan tidak ditanya oleh tetangga karena beli paket terus. Sesuai judul artikel, kali ini saya akan membahas mengenai solusi status pengiriman di Shopee yang tidak diperbarui atau tidak update.

Selain cara mengatasinya saya juga akan membahas mengenai pembahasan lain seperti kenapa bisa tidak update, kenapa status pengiriman di Shopee dan di halaman web cek resi jasa pengiriman terkadang berbeda. 

Untuk lebih jelasnya kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas. Seperti cara menyembunyikan daftar pengikut di Shopee serta cara mudah melihat stok barang yang dijual di Shopee.

Kenapa Status Pengiriman di Shopee Tidak Update?


Lebih tepatnya bukan tidak di update tetapi belum update. Karena memang terkadang update atau pembaruan status pengiriman di Shopee sedikit terlambat beberapa jam. Dan ini tergantung dari jasa pengiriman dan orang yang bertanggung jawab memperbarui resi.

Jadi yang bertanggung jawab memperbarui status resi yaitu orang yang berada di tempat transit. Baik DC, gudang sortir, atau yang lainnya. Walaupun tidak update kalian tidak usah cemas biasanya sekali update akan memperbarui beberapa status pengiriman sekaligus.

Kenapa Status Pengiriman di Shopee dan di Web Cek Resi Berbeda?


Ini karena memang Shopee memiliki bahasa status pengirimannya sendiri. Jadi jika berbeda sangat wajar saja. Tidak hanya di Shopee tetapi di marketplace lainnya juga seperti itu. Saya sendiri lebih suka Shopee karena lebih lengkap dan detil.

Tidak seperti di Tokopedia yang sangat singkat kecuali mengecek langsung di browser lewat web cek resi masing-masing jasa pengiriman. Jika berbeda ini bukan masalah yang berarti jadi kalian tidak usah perlu memikirkannya.

Apa Bisa Kita Update Sendiri Status Pengiriman di Shopee?


Tentu saja tidak bisa, karena kita atau kalian hanya bisa melihatnya. Status pengiriman yang tampil di aplikasi Shopee berasal dari database masing-masing jasa pengiriman. Jadi jika dari pusatnya belum berubah maka di aplikasi Shopee juga belum.

Dan terkadang walaupun di dabatase jasa pengiriman sudah berubah karena suatu kendala di aplikasi Shopee belum. Jadi terkadang jika kalian cek di browser paket sudah dibawa kurir tetapi di aplikasi Shopee masih di sortir di gudang terakhir di kota tujuan.

Tidak perlu cemas apabila status pengiriman di Shopee tidak berubah karena memang bukan tidak berubah melainkan belum berubah. Kalian hanya perlu menunggu saja hingga berubah dan terkadang lama tidak seperti biasanya.

Apa yang perlu dilakukan? tidak ada kalian cukup menunggu saja. Mungkin itu saja pembahasan kali ini dan kalian harus tau perbedaan pengiriman reguler dan pengiriman kargo. Jangan salah pilih jika kalian tidak mau ongkir yang lebih mahal.

Saya yakin kebanyakan kalian menggunakan pengiriman reguler karena memang sesuai dengan barang yang kalian beli. Jika barang kalian tidak mendukung pengiriman reguler tidak ada pilihan lain selain menggunakan pengiriman kargo.


EmoticonEmoticon