Salah satunya yaitu "Ciduk kejora". Jika kalian mengetik kata kunci tersebut di pencarian Facebook banyak sekali postingan yang membahasnya. Baik status, postingan foto, ataupun video dan reels Facebook.
Apa sebenarnya kejora yang ada di Facebook. Kenapa banyak sekali yang menggunakannya. Dan kenapa biasanya bersamaan dengan salam interaksi yang sudah pernah saya bahas. Untuk tau lebih jelasnya kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai.
Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lain yang pernah saya bahas. Seperti apa yang dimaksud dengan konten anda sedang diperhatikan serta cara menjadi kontributor populer di grup Facebook.
Apa itu kejora? di Facebook sendiri tidak ada menu atau fitur yang ada hubungannya atau bertuliskan kejora. Karena memang itu bukan situs asli di Facebook, melainkan sebutan atau alias lagi dari fitur Bintang.
Jika bintang saya yakin kalian tau. Karena memang tombol Bintang di kolom komentar sering muncul dan mencolok. Singkatannya sendiri kejora sebutan lain dari bintang yang dibuat dan digunakan oleh para kreator Facebook.
Alih-alih mengatakan bintang disamarkan menjadi kejora. Manfaat kejora seperti gift yang ada di TikTok. Jadi ciduk kejora artinya memberikan gift atau menerima gift bintang dari pengguna lain di Facebook.
Baik itu sama-sama konten kreator ataupun bukan. Untuk ikut ciduk kejora susah-susah gampang. Karena kita tidak akan diberi kejora begitu saja. Biasanya jika konten kalian bagus, menarik, dan viral biasanya akan ada yang memberikan kejora.
Bagi kalian yang tidak ikut grup FB Pro mungkin tidak tau hal tersebut. Karena memang istilah seperti salam interaksi, kejora, dan salam satu dasbor hanya digunakan oleh orang yang tau dan menjadi kreator FB Pro.
Selain kejora apakah kalian tau arti BTS yang sering digunakan di media sosial? BTS disini merujuk pada konten video dan bukan grup boy band. Misalnya kalian belum tau kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas mengenai BTS.
BTS ini terbilang unik dan lucu. Tidak banyak kreator yang memiliki BTS atau membuat BTS. Karena memang biasanya banyak sekali. Jadi alih-alih menyimpan untuk BTS banyak yang langsung menghapusnya.
EmoticonEmoticon