Menurut saya sendiri helm ini cocok digunakan oleh wanita karena memang desainnya yang sederhana. Dan banyak para wanita yang awalnya menggunakan KYT atau INK kini beralih ke Cargloss. Walaupun begitu pria juga boleh menggunakan helm Cargloss ini.
Bagi mereka yang suka dan ingin menggunakannya. Kembali ke topik sesuai judul artikel, kali ini saya akan membahas mengenai helm Cargloss yang asli dengan yang palsu atau KW. Karena banyak produk palsu dari merek ini.
Tidak dipungkiri lagi bahwa Cargloss mengambil pasar helm cukup banyak dan bersaing ketat dengan INK dan KYT. Yang asli tentu saja lebih mahal dan berkualitas, kali ini saya akan membedakannya dengan yang palsu.
Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lain yang sudah pernah saya bahas dan jelaskan. Seperti rekomendasi helm yang cocok untuk berkendara menggunakan motor matik dan bebek serta cara mengatasi helm baru yang terlalu sempit.
Harga Yang Asli Lebih Mahal
Jelas saja untuk yang original baru harganya lebih mahal seperti helm SNI baru pada umumnya. Untuk harga sendiri tergantung dari tipe Cargloss. Tetapi setidaknya untuk yang asli dibandrol mulai dari 300 ribuan.
Jadi jika kalian menemukan helm Cargloss dijual dalam keadaan baru dengan harga kurang dari 200 rb bisa disimpulkan helm tersebut palsu atau KW. Saran saya tidak usah dibeli dan lebih beli beli yang bekas tetapi asli.
Kualitas Bahan Yang Lebih Baik
Jika tidak dibandingkan secara langsung untuk hal ini memang sedikit sulit. Tidak perlu kalian bandingkan langsung dengan helm Cargloss yang asli, kalian bisa bandingkan dengan helm merek lain tetapi yang asli baik dari KYT atau INK.
Mulai dari busa, batok helm, hingga visor silakan kalian bandingkan. Apabila sama antara keduanya bisa dikatakan helm Cargloss tersebut asli. Tetapi jika kalian tidak bisa membandingkan langsung dan tidak mau ambil resiko lebih baik beli di tempat yang lebih terpercaya.
Kelengkapan dan Detail Helm
Dan yang terakhir kelengkapan dan detail helm. Yang asli logo dari Cargloss merupakan logo embos dan bukan stiker. Apa itu emboss? emboss merupakan cara pembuatan logo yang menyata langsung dengan bagian yang ingin dibuat logo.
Artinya logo ini tidak bisa dihilangkan karena menyatu langsung. Sedangkan stiker namanya juga stiker bisa dilepas dan bahkan bisa diganti dengan stiker lain. Ini sudah pasti tanda bahwa helm Cargloss tersebut tidak asli karena logonya menggunakan stiker.
Itu dia beberapa ciri helm Cargloss yang asli dengan yang palsu. Sebenarnya mudah saja jika kalian beli di tempat yang terkenal seharusnya helm yang dijual semuanya asli apapun mereknya mulai dari KYT, NJS, hingga Cargloss.
Atau jika kalian beli online kalian bisa beli di toko yang ulasannya banyak dan bagus. Rating bagus tetapi tidak jelas perlu kalian waspadai. Jadi beli saya di toko yang ulasan produk terkaitnya sudah banyak.
Sebelum saya akhiri pembahasan mengenai helm bogo Cargloss kw dan asli kalian bisa baca artikel mengenai cara memperbaiki footstep sepeda motor yang kendor. Ini biasanya terjadi pada motor bebek khususnya di motor Honda.
EmoticonEmoticon