Itu salah satu bahasa Jawa yang sering diucapkan dalam kehidupan sehari-hari dan merupakan Bahasa Jawa ngoko. Alias yang biasa diucapkan oleh orang yang tua ke yang lebih muda atau yang seumuran.
Untuk yang biasa di ucapkan dari yang muda ke yang tua ada lagi dan nanti akan saya bahas. Atau yang biasa disebut dengan Bahasa Jawa Krama Alus. Untuk lebih jelas mengenai arti ora usah dan ora semang serta Bahasa Jawa halus dari kedua kata tadi kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai.
Namun sebelum lanjut kalian bisa baca artikel menarik lain yang sudah pernah saya bahas dan jelaskan. Seperti contoh wewaler atau ungkapan ora ilok yang perlu kalian ketahui serta apa yang dimaksud dengan kebakaran jenggot dan kenapa seseorang kebakaran jenggot.
Sebenarnya ora semang dan ora usah memiliki arti yang sama jika diterjemahkan ke Bahasa Indonesia yaitu tidak usah. Jadi jika ada yang mengatakan ora semang atau ora usah artinya tidak usah dalam Bahasa Indonesia.
Ora semang dan ora usah merupakan Bahasa Jawa Ngoko, bagaimana jika dibuat Bahasa Jawa Halus? untuk Krama halus yaitu mboten usah yang artinya tidak usah. Selain ora semang dan ora usah ada lagi yang lainnya.
Seperti ora paham. Apa itu ora paham? ora paham memiliki arti tidak paham. Ora gelem memiliki arti tidak mau, ora kurang dan ora turah memiliki arti tidak kurang dan tidak sisa. Sedangkan ora kepenak memiliki arti tidak enak dalam artian tidak enak dengan seseorang.
Jika kalian bukan orang Jawa wajar saja jika tidak tau semua itu. Karena memang itu merupakan Bahasa yang umum digunakan oleh orang Jawa. Mulai dari anak-anak, remaja, orang dewasa, hingga orang tua.
Selain itu orang jatuh di Jawa juga memiliki beberapa sebutan. Sebagai contoh ada nyungsep, ngjungkel, dan masih banyak yang lainnya. Jika kalian ingin tau yang lain beserta artinya kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas.
Itu penting supaya kalian tau dan tidak salah penyebutan. Sekian yang bisa saya bahas mengenai ora usah dan ora semang. Semoga apa yang saya bahas kali ini membantu kalian dan menambah wawasan kalian.
EmoticonEmoticon